Share

S1: Berusaha 'Lari' dari Kenyataan..

Sementara itu di Puri, Ocean tergeletak di atas ranjang besar mewahnya, telentang menatap lurus  langit-langit berbantal lengan, belum bisa tidur, memikirkan Emily yang belum juga kembali dan tak ada kabar apa-apa selama hampir 24 jam. Ia tak tahu harus berbuat apa. Haruskah aku mencarinya keluar sana atau turun ke Lorong Bawah Tanah?

Tidak mungkin ia berani turun ke sana sendirian tanpa siapa-siapa, dan bagaimana mungkin ia bisa bertahan hingga 24 jam? Satu jam saja di bawah sana kurasa manusia biasa takkan bisa bertahan.

Belum lagi bila sekarang semakin jelas dan nyata ada sesuatu di bawah sana. Bisa berdarah. Bukan monster apalagi hantu.

Tapi sesuatu tak dikenal.

Mungkinkah sesuatu itu menawan Emily?

Memikirkan itu, tetiba Ocean tersentak bangun dan bergegas mengganti pakaian tidurnya. Dihampirinya kamar Sky, berharap agar adiknya belum terlelap.

"Sky !!! Kau sudah tidur? Ayo kita turun ke Lorong Bawah Tanah sekarang juga !!! E

Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status