Share

28. Titik Terang

Satrio senang memperhatikan Ocean yang semakin bersemangat setiap harinya. Kemudahan bekerja dengan beberapa penambahan fasilitas dan tenaga kerja nyatanya sanggup membuat Ocean sibuk tanpa harus merasa lelah. Istri cantiknya itu bisa pulang tepat waktu atau keluar menikmati sore bersama Athena atau Aegea.

Satu-satunya hal yang belum Satrio bereskan adalah rekan Ocean yang bernama Delta. Rasanya pria itu sudah seperti virus yang menyerang kehidupannya dan dia harus berusaha untuk mengenyahkannya sesegera mungkin. Bagaimanapun caranya, Delta harus keluar dari lingkaran kehidupannya. Batasan-batasan itu harus jelas karena dia sudah rela seandainya Ocean benar-benar melupakan kepemilikannya atas minimarket yang baginya hanya merupakan sesuatu yang tidak penting.

Suasana hati Satrio sedang baik. Dia baru saja mengunjungi mertuanya dan melihat Bapak sudah benar-benar sehat serta kembali bekerja dan menurut beliau sudah sesibuk sebelumnya. Bekerjanya kembali sang mertua, membu

Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status