Share

Kuliah, lagi?

Sera sudah keluar dari kamar mandi dengan memakai piyama lengan panjang dan celana panjang berwarna senada. Setelahnya, tanpa sepatah kata yang terucap, kini giliran Leon yang menggunakan kamar mandi.

Sera memilih merebahkan tubuh lelahnya sembari berbaring dengan posisi miring. Entah mengapa, ia masih saja kepikiran tentang ucapan Leon yang mengatakan kalau dia sudah memiliki kekasih.

"Kalau memang dia punya pacar, kenapa dia harus menikahiku begini? Gimana kalau nanti … kekasihnya itu datang ke mari dan menanyakan tentang siapa aku karena aku tinggal di sini," gumam Sera. Bagaimanapun, pernikahan ini masih seperti mimpi baginya.

Terlebih lagi, setelah Leon mengatakan jika dirinya sudah memiliki tambatan hati sehingga Sera yakin pernikahan ini adalah murni sebuah pernikahan kontrak untuk membalas dendam pada keluarga Brian.

"Entah bagaimana dan seperti apa balas dendam yang dia maksud. Aku gak ngerti," ucap Sera lagi. Ia lalu memutuskan untuk mencoba memejamkan matanya. Rasa kantuk
Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status