Share

16. Api Azure

"Terima kasih para hadirin sudah mengikuti acara lelang sampai saat ini. Dan sekarang kita sudah berada di penghujung acara, maka dengan ini kami akan menampilkan barang terakhir yang akan dilelang." Mu Lanxi mencoba mengembalikan ketenangan acara pasca kehebohan yang disebabkan barang kesembilan.

"Barang utama kali ini sangat langka dan berharga sebab itulah senior Mu Tiezhu akan hadir di sini untuk mendampingiku!" Mu Lanxi menyambut manajer Paviliun Anggrek Putih yang sedang berjalan ke arah panggung membuat para tamu kembali heboh.

"Barang apa yang dimaksud Nona Mu sampai-sampai harus membuat manajer Mu turun tangan secara langsung?"

"Kudengar barang ini berhubungan dengan sebuah roh api."

"Apa? Roh api?"

"Oh tidak, lihatlah barang yang berada di tangan manajer Mu, bukankah barang itu yang kalian maksud?"

Pandangan tamu yang berada di lantai bawah mengarah pada Mu Tiezhu yang sedang membawa sebuah benda berbentuk bola kristal
Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status