Share

28. Mencurigakan

Dean duduk di belakang Sherly dengan beralaskan karpet di depan TV. Ia sedang mengeringkan rambut basah Sherly setelah mereka selesai makan malam.

"Jadi ... apa besok kau akan berangkat bekerja?" tanya Dean.

"Ya ... aku sudah lebih baik. Lagipula pekerjaanku sedang menumpuk karena proyek baru kami."

"Apa ada sesuatu antara dirimu dan Nick?" tanya Dean tanpa berbasa basi.

Sherly berbalik, menatap Dean sejenak. "Apa Nick mengatakan sesuatu?" tanyanya sedikit was-was.

Dean mematikan pengering rambut yang sedang dipegangnya. Meletakkannya di atas meja, dan matanya memicing penuh selidik ke arah Sherly.

"Kenapa? Apa ada sesuatu yang aku tak boleh tahu?" 

Sherly memutar kedua bola matanya.."Bukan begitu ... hanya saja itu sedikit ... mm ... bagaimana aku harus mengatakannya ya,"

"Apa? Ayolah," tanya Dean tak sabaran.

"Nick menyatakan perasaannya kepadaku." jawab Sherly buru-buru.

Seketika Dean membelalak.

Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status