Share

MHL 193

"Kita harus segera mengevakuasinya sesegera mungkin, korban mengalami infeksi luka pada kaki, butuh penanganan lebih lanjut. Kita harus membawanya ke rumah sakit." Seorang perawat yang membantu dokter menangani korban banjir, keluar dari tenda dan bicara dengan relawan yang menghadang jalan Evangeline, Jordan, dan Danny.

"Baiklah, aku akan segera meminta rumah sakit terdekat untuk mengirim ambulance," ujar relawan tadi.

Mendengar jika kemungkinan korban itu dalam keadaan kritis, membuat Evangeline yang sempat terduduk di rumput, langsung berdiri dengan cepat. Ia ingin melihat korban itu, hatinya bisa merasakan jika itu benar-benar suaminya.

"Aku mohon, biarkan aku melihatnya!" pinta Evangeline dengan suara berat, menahan sesak yang terasa menekan di dada.

Jordan dan Danny juga menatap relawan itu penuh harap, memohon agar diperbolehkan melihat.

"Baiklah, silahkan jika ingin memastikan," ucap relawan itu, akhirnya membuka jalan untuk Evangeline

Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status