Share

29. Mulai Sekarang, Aku Yang Akan Menyayangimu

Quin tampak terkejut dengan reaksi Sena. Dia sama sekali tak menduga, Sena justru mengkhawatirkannya. Padahal selama ini, Quin sering melihat Sena yang takut padanya. Namun, yang Quin lihat kali ini justru berbeda. Sena tak takut padanya!

“Sekarang kita harus gimana? Ayah kamu pasti akan bantuin kamu, kan? Ayah kamu pasti nggak akan biarin kamu masuk penjara, kan?” tanya Sena bertubi-tubi. Nadanya penuh dengan kekhawatiran.

Sudut bibir Quin terangkat. Hanya dengan mengetahui Sena mengkhawatirkannya, rasanya dia bisa menghela napas dengan lega. Perasaan yang salah! Seharusnya sampai kapanpun Quin menyesali perbuatannya. Dia tidak bisa bahagia setelah apa yang sudah dia lakukan.

“Sena.”

“Katakan sesuatu! Jelaskan semuanya!” desak Sena.

Quin membelai rambut Sena. Gadis yang bahkan belum ada satu bulan dia kenal, kini seolah sudah menjadi bagian penting dalam hidup Quin. Gadis itu mampu mengobrak-abrik hati Quin. Mengeluarkan semua rasa sakit yang

Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status