Share

Season 2 (Bab 3)

Wedding Drama Season 2

BAB 3

Pintu tinggi berpelitur mengkilap yang terbuka sedikit celahnya itu diterobos Zayn hingga daun pintunya terpelanting dalam sekali dorong. Berdebum kencang menggetarkan dinding juga rak-rak buku di dalam ruangan.

Seseorang yang menjadi poros seluruh getar khawatirnya tengah tergugu berurai air mata. Menekuk lutut dan memeluk tubuhnya sendiri di sudut sofa ruang baca.

Pecahan gelas, pompa ASI juga cairan putih kekuningan yang dipastikan adalah air susu ibu berceceran di lantai. Kemungkinan besar Althea memerah ASI di ruangan ini sambil membaca novel-novel genre kesukaannya yang sengaja dibelikan Zayn. Namun, entah apa penyebab kekacauan yang kini tersaji. Sepertinya Althea melempar pompa ASI juga wadah penampungnya.

“Al,” panggil Zayn sepelan mungkin.

Menghenyakkan diri di sofa, Zayn duduk di samping Althea. Dasi ditanggalkan, kancing kemeja dilonggarkan sebelum Zayn menenggelamkan Althea ke dalam dekapan amannya. Membiarkan istrinya menumpahkan tangis.
Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP
Komen (1)
goodnovel comment avatar
Silvi Anita
semangat al...
LIHAT SEMUA KOMENTAR

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status