Share

62

“Aku tahu kamu telah banyak membantuku, Cantra. Tapi bukan berarti kamu bisa datang ke sini pagi-pagi buta dan mengatakan hal yang—tidak masuk akal. Bagaimana mungkin kamu tahu kalau Tante Swan dan Savanna dalam bahaya? Pertunangan ini atas keinginan Svaha. Atau, setidaknya ia setuju.” Arkana menggosok wajahnya yang mulai terasa kaku karena kantuk. Ini masih terlalu pagi untuk membahas masalah pelik. Apa Cantra memang benar-benar tidak punya pekerjaan lain? Atau dia merasa kesepian karena Laung sudah mendekam dalam penjara?

“Pertunangan ini kehendak ayahku. Dan hanya ancaman yang bisa membuat orang seperti Svaha menyetujuinya.”

“Kamu kan pewaris tunggal keluarga Bhuana. Ayahmu seharusnya takut padamu.”

Cantra mendesah pasrah. “Kalau memang dia takut padaku—”

“Atau, mungkin saja Svaha mencintaimu dengan serius,” komentar Arkana.

“Ayolah, Arkana! Kamu dan dirimu tahu kalau itu tidak benar.” Cantra gemas. “Apa seminggu berkeliling dari kamar ke k

Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status