Share

Pernikahan Ayu

POV MANDA

Seminggu berlalu sejak Mas Arman kembali ke Amerika. Tidak seperti sebelumnya, Mas Arman sekarang sering menghubungiku. Kadang kami mengobrol via chat di WhatsApp, dan kadang Mas Arman menelponku. Tapi aku selalu menjawab singkat semua pertanyaannya. Aku tidak mau berlama-lama mengobrol dengan Mas Arman. Hatiku masih sakit tiap mengingat pengkhianatannya.

Sampai saat ini, aku masih menyimpan masalah rumah tanggaku dari Bapak dan Ibu. Aku tidak mau mereka sedih. Aku juga meminta Papa Hendra dan Mama Andien untuk menyembunyikan rahasia ini. Aku perlu waktu untuk mengatakannya pada mereka.

Aku mencoba menyibukkan diri dengan banyak kegiatan. Semua itu kulakukan untuk menghibur diriku sendiri. Aku tidak mau terlarut dalam kesedihan terus-menerus.

***

Hari ini aku pulang ke Purworejo untuk menghadiri pernikahan Ayu. Aku sengaja datang lebih awal, karena aku jug

Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status