Share

HMT 74 - Di Mana Pedang Tiga Elemen Di Simpan

Di istana Dong Taiyang rapat sedang berlangsung. Para petinggi istana sedang menunggu keputusan raja setelah mereka menyuarakan pendapat tentang kedatangan Ratu Seo Yeong ke Timur.

Lu Sicheng sebagai raja harus tegas, karena ini menyangkut pelanggaran peraturan istana dan kelangsungan Kerajaan Dong Taiyang.

Penasehat Baijue dan Perdana Menteri Han sedang menunggu keputusan dari Lu Sicheng.

Setelah mendengar semua pendapat para petinggi istana, Lu Sicheng pun mengambil keputusan. Jika mereka harus menerima Ratu Seo Yeong di Timur dan menghapus peraturan yang pernah Raja Yang Jingmi buat.

Para petinggi istana dibuat terkejut mendengarnya.

"Yang Mulia, sebaiknya Anda pikirkan lagi. Musuh tetaplah musuh, bisa saja Ratu Seo Yeong sedang merencanakan konspirasi untuk menyerang Dong Taiyang." Perdana Menteri Han segera angkat bicara.

Mengingat sejarah pemberontakan Ratu Seo Yeong dan kerusakan yang dilakukan oleh suaminya, Raja Zhang, dia benar-benar didera kegelisahan jika tetap membiarka
Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status