Share

Bab 20. Kenapa Kau Ada di Sini?

“Kau belum tidur?” Oliver melangkah masuk ke dalam ruang rawat Nicole. Waktu menunjukkan pukul sembilan malam. Pria itu pikir Nicole sudah terlelap, namun ternyata apa yang Oliver pikirkan salah besar. Mata wanita itu masih terbuka lebar seolah sama sekali tak mengantuk.

Nicole menatap dingin Oliver yang mendekat ke arahnya. “Aku belum mengantuk. Kenapa kau ke sini?” tanyanya ketus. Dia sudah meminta Oliver pergi, tapi nyatanya pria menyebalkan itu tetap masih ada di depannya.

“Bukankah tadi aku sudah bilang padamu, aku akan kembali ke sini lagi?” Oliver duduk di tepi ranjang, menatap Nicole dengan tatapan penuh arti.

Nicole mendesah pelan. “Calon istrimu tadi datang ke sini.”

“Maksudmu Shania?” Sebelah alis Oliver terangkat.

“Memangnya calon istrimu siapa lagi selain Shania, Oliver? Oh, atau jangan-jangan kau memiliki banyak calon istri?” Nicole menyunggingkan senyuman sinis. “Tidak heran kalau kau memiliki banyak calon istri, aku sangat mengenal betapa berengseknya dirimu.” Lanjut
Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP
Komen (1)
goodnovel comment avatar
Barbie Syantik
nahhh 2cowok yang serupa tapi tak mirip ini, kayaknya suka dg satu cewek yg sama. bagus ceritanya dan seru. lanjut up lagi Thor. semangat!!!
LIHAT SEMUA KOMENTAR

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status