Share

Ambigu

Matahari bersinar terang layaknya musim panas tahun-tahun sebelumnya. Helen yang biasanya lebih suka pulang dengan berjalan kaki hari ini lebih memilih naik bis, ia tentu tak ingin terserang dehidrasi karena kepanasan. Helen sudah tak sabar ingin segera berendam dan menghilangkan rasa lelahnya hari ini. Tahun ini tahun pertama Helen di SMU, tapi rasanya beban pelajarannya dapat disamakan dengan siswa senior.

Halte bis tidak begitu jauh dari gedung sekolah, hanya perlu melewati beberapa toko dan caffe tempat anak-anak seusianya berkumpul. Helen tidak tertarik dengan itu, baginya itu hanya membuang waktu. Lebih baik Helen menghabiskan waktunya dengan menonton drama di rumah atau mendengarkan penyiar radio kesayangannya.

“I Love You Sky Blue!” Helen bicara pada dirinya sendiri sambil membentuk Love Sign di atas kepala dengan kedua tangannya.

Terkadang Helen secara tak sadar selalu melakukan ini saat sedang memikirkan penyiar favoritnya, emosi remaja terlalu mendominasi Helen saat itu. Se
Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status