Share

Bab 29. Bekerja

Usai menikmati es krim, aku, Cheryl, dan Keenan jalan-jalan sebentar, lalu kami kembali ke Alexander Apartment untuk mengambil mobil.

Aku dan Cheryl memutuskan untuk menghabiskan waktu di unit apartment, tanpa mengungkit masalah pengirim hadiah misterius lagi.

Hingga keesokan harinya …

Tiba-tiba Cheryl membuka pintu kamarku dan menyembulkan kepalanya, “Li, aku antar kamu ke kantor ya?”

“Lho, kamu belum berangkat?” tanyaku keheranan. Pasalnya, setiap hari Senin, Cheryl selalu berangkat lebih awal karena ada satu pasien yang lebih suka konsultasi di pagi hari.

“Pasienku sedang sakit. Jadi, aku akan menemuinya di rumah. Arah rumahnya melewati tempat kerjamu.” Cheryl memberi tahu.

Aku meraih tas kecil di atas nakas, lalu berjalan mengikuti Cheryl.

Tepat ketika Cheryl hendak membuka pintu utama unit apartment, tiba-tiba Cheryl berhenti dan membalikkan tubuhnya.

“Kenapa?” tanyaku bingung.

“Kamu pasti belum sarapan. Apa aku benar?” tanya Cheryl sambil memicingkan matanya.

“Sudah minum susu,”
Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status