Share

Pertanyaan Pertama

ARYA Mandura buru-buru mendekati Rakryan Rangga. Setelah menghaturkan sembah hormat, senopati itu lantas menjelaskan apa yang terjadi tadi malam.

"Dua orang itu sudah tewas, Gusti. Yang satu karena luka-lukanya yang tak tertolong, sedangkan yang satu lagi agaknya merasa tertekan lalu bunuh diri...."

"Bunuh diri?" ulang Rakryan Rangga dengan nada tak percaya.

"Kami sudah menanyai mereka, Gusti," sahut Arya Lembana, sembari menunjuk ketiga tahanan. "Tadi pagi para penjaga menemukan kepala orang itu pecah, sepertinya memang sengaja dihantamkan ke tiang."

Rakryan Rangga menghela napas panjang. Ia merasa sangat kecolongan. Bisa jadi dua orang yang tewas itu malah merupakan kunci bagi ditemukannya Dyah Wedasri Kusumabuwana.

Sementara Rakryan Tumenggung memerhatikan percakapan itu dengan raut muka penuh perhatian. Tahu sedang diperhatikan sang atasan, Rakryan Rangga segera menjelaskan duduk perkaranya.

"Sayang sekali," desah Rakryan Tumenggung setelah wakilnya selesai menjelaskan. "Sudahlah,
Locked Chapter
Continue to read this book on the APP

Related chapters

Latest chapter

DMCA.com Protection Status