Share

Bab 32. Merana

Ibu Lastri kembali bercerita soal masa lalu. Ternyata Ibu Dewi dan Ibu Lastri dulunya bersahabat. Persahabatan mereka sangat erat bahkan sampai menikah pun mereka di tahun yang sama.

Saat memiliki anak, keduanya berencana menjodohkan anak mereka berdua. Walaupun pada akhirnya kedua anak mereka tak berjodoh karena pada waktu itu Ibu Dewi pindah ke luar negeri ikut suaminya.

“Apa kamu lupa sama Bagas, Nduk? Dulu kalian sering bermain bersama saat masih kecil. Umur kalian saat itu tiga tahunan.”

“Pasti kalian berdua tidak ingat. Tapi tak apa. Itu kenangan terindah buat Ibu karena saat itu ayahmu masih hidup.” Ibu Lastri menghela nafas berat.

Rasa rindu pada orang yang sudah tidak bisa dilihatnya adalah hal yang menyakitkan. Betapa beruntungnya dia memiliki seorang suami yang sangat sabar dan mau menerima kekurangannya.

Menurut cerita Ibu Lastri juga, ayah dari Dona kabur begitu saja dan sampai sekarang tak diketahui rimbanya. Mungkin karena itulah Ibu Linda menjadi depresi.

Intam ki
Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status