Share

Penerimaan

Laura bangkit dari tempat tidurnya dan meraih ponsel yang tadi diletakkannya di nakas, samping tempat tidur. Ia menimang-nimang untuk mengirim pesan singkat kepada Raynald. Setelah kepergiannya tadi dari rumah Laura, ia tak pernah tenang memikirkan Raynald. Laki-laki itu sedang diselimuti emosi. Ia takut terjadi apa-apa pada Raynald. Bahkan ia tak memberi Laura kesempatan untuk sekadar menjelaskan. Setelah Laura membenarkan pertanyaan Raynald tentang pertemuannya dengan Dylan di luar rumah sakit, laki-laki itu beranjak dari tempat duduknya dengan tiba-tiba. Menyentakkan Laura yang bergelayut pada tubuhnya. Sekeras apa pun Laura mengejarnya, Raynald tak juga menghentikan langkah. Ia mantap berjalan dengan langkah-langkah lebarnya menghampiri mobilnya dan hilang di dalamnya. Laura terus mencoba mengejar Raynald. Diketuknya jendela mobil beberapa kali, tetap saja Raynald seolah tak melihat keberadaannya. Emosinya terlihat jelas dari raut wajahnya. Laura bahkan sempat merasa takut. Ia ben
Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status