Share

Pentungan Kayu

UNTUK beberapa saat, pembalak yang biasa dipanggil Wid itu berdiri diam di ambang pintu ruangan. Tangannya yang memegang korek gas diangkat tinggi-tinggi. Seolah-olah dengan cara begitu cahaya api pada ujung korek berubah menjadi lebih terang.

Api pada korek gas tersebut hanya dapat menerangi sekitaran tubuh si pembalak. Kira-kira dalam radius satu langkah dari tempat pembalak itu berdiri. Sedangkan sudut di mana Tiara berada masih terlindung oleh kegelapan.

Tiara memanfaatkan keadaan tersebut untuk beringsut, mencari sudut yang lebih tertutup. Sehingga andai kata si pembalak mengelilingi ruangan, tubuh mungil si gadis masih tak terlihat.

Setelah mengamati kanan-kiri, Tiara memutuskan untuk pindah ke balik lemari besar di sebelahnya. Lemari tersebut sangat tinggi, serta berada di sudut ruangan. Andai pun si pembalak mendekat, tubuh Tiara dapat terlindungi.

Tepat setelah Tiara berpindah tempat, pembalak yang biasa dipanggil Wid oleh rekan-rekannya mulai me

Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status