Share

Hasil Pelatihan Awal

Para calon pewaris dan beberapa murid yang sampai lebih dulu, duduk di bawah sesuai barisan sebelumnya sembari melakukan semedi untuk mengembalikan energi mereka yang cukup terkuras. Agha menatap mereka dari atas dengan senyuman tipis dengan suara tawa sarkas yang lirih. Dia menghitung jumlah murid yang berhasil menyelesaikan pelatihan tahap awal, dan hanya delapan murid yang saat ini bisa dikatakan berhasil tanpa kesalahan.

"Ternyata tebakannya tidak meleset! Tapi, tidak terlalu buruk jika dibandingkan tahun-tahun sebelumnya," ucap Agha lirih.

Agha dan semua guru pendamping sangat yakin, jika murid yang sampai setelah mereka akan melakukan kesalahan dan harus mendapat hukuman. Karena dengan tenaga yang mereka habiskan sejak awal, membuat tenaga dalam dan aliran energi milik mereka tidak beraturan. Walaupun, mereka sudah mengisi perut dengan makanan—tidak akan ada yang berpengaruh jika harus langsung menggunakan tenaga dalam kembali untuk berusaha menutup kedua tampungan air sambil me
Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status