Share

Percobaan Pembunuhan di Penginapan Latri

“Aku mesti ke Pelabuhan Atri,” gumam Kowara. “Tak ada gunanya singgah di Pulau Sapit Yuyu. Tak ada gunanya ketemu Ponggewiso dan Lasih Manari.”

Sebenarnya Ponggewiso dan Lasih Manari pendekar yang mempunyai ilmu silat tinggi dan mampu menggunakan berbagai macam senjata. Kowara bisa belajar banyak ilmu kepada sepasang pendekar hebat itu. Namun Kowara menyadari bahwa mereka sepasang pendekar yang suka merompak kapal dagang yang lewat di Selat Utara.

Kowara mendengar kabar dari teman-teman bahwa Ponggewiso, Lasih Manari, dan anak buah mereka suka merampok kapal dagang di tengah laut. Banyak pedagang atau pun masyarakat pada umumnya yang menjadi korban perbuatan jahat Ponggewiso dan anak buahnya. Perilaku mereka yang mencelakakan banyak orang itu yang kurang disukai Kowara.

“Kalau aku terlihat akrab dengan Ponggewiso dan Lasih Manari, diriku bisa rugi,” kata Kowara pada diri sendiri. “Aku bisa dijauhi teman-teman, di antaranya sesama pedagang. Aku juga bisa dijauhi teman-teman lain yang p
Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status