Share

18. Pesan Eirlys

“Akhirnya sampai.”

Lixue mengatur napas yang tersengal-sengal akibat berlari begitu jauh, dia beberapa kali menoleh ke belakang memastikan pria yang tadi bersamanya datang. Detik demi detik berlalu hingga tetesan keringatnya telah kering, tetapi pria itu belum terlihat batang hidungnya.

“Apa lebih baik kususul atau ....” Lixue berpikir sembari melihat bangunan tinggi di hadapannya. Perpustakaan kota yang dia cari dengan susah payah tidak mungkin ditinggalkan begitu saja. Buku Eirlys ada di sini, cara untuk mengembalikan Istana Es ada di sini.

“Lima menit lagi baru aku masuk,” gumam Lixue.

Lima menit berlalu, mata hitam Lixue mencari sosok yang seharusnya tiba. Hanya angin yang berhembus lebih kencang menandakan malam telah mulai merayap menggantikan siang. Lixue, dengan langkah berat menapaki tangga satu demi satu.

“Aku akan datang Eirlys, tunggulah kakak pasti bisa membebaskanmu,” ucap Lixue dalam hatinya, sebuah harapan yang tertanam erat.

Di depan pintu seorang penjaga menatapnya.
Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP
Komen (2)
goodnovel comment avatar
Someone
ditunggu update nya Thor. 2 hari ini belum update lagi
goodnovel comment avatar
Leniar
semangat up nya thor, ditunggu selalu lanjutannya
LIHAT SEMUA KOMENTAR

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status