Share

Bab 92. Berbohong demi untuk bersama.

Pukul setengah satu Serena meninggalkan kafe untuk menjemput putrinya. Sekolah Zena adalah salah satu sekolah swasta favorit dan terbaik di daerah itu. Jika biasanya Zena pulang jam 3 sore, berbeda dengan hari sabtu sekolahnya berakhir lebih awal yaitu pukul satu siang.

Serena memilih memesan taksi online untuk menjemput Zena. Sebelumnya Serena sudah menyuruh salah satu karyawannya untuk memeriksa motornya di parkiran, dan ternyata motornya tidak ada. Kemungkinan Dirga membawa motor Serena. Entah kemana perginya pria itu Serena sama sekali tidak ingin tahu. Ia bahkan sudah merelakan motornya asalkan pria itu tidak mengganggu hidupnya lagi.

Sekitar lima belas menit Serena sudah sampai di sekolah Zena. "Tolong tunggu sebentar Pak," pesan Serena pada sang sopir.

Tidak menunggu lama Zena berjalan keluar dari gerbang sekolahnya setelah Serena berbicara pada guru yang bertugas mengantar siswa keluar. Setiap siswa yang pulang harus di jemput oleh orang gua atau pengasuh yang sudah di ketahu
Locked Chapter
Continue to read this book on the APP

Related chapters

Latest chapter

DMCA.com Protection Status