Share

Sedikit Perubahan

Di sebuah rumah yang sangat besar berdesain kuno, tampak beberapa pelayan mondar-mandir membawa apa pun yang dipesan tamu sekaligus tuan-tuan dan nyonya-nyonya Abraham yang hadir. Rumah Sanjaya lebih tepatnya. Hari ini keluarga besar Abraham akan berkumpul di rumah besar milik Sanjaya Abraham walau pemilik rumah itu sendiri sudah tiada. Pertemuan keluarga besar memang rutin diadakan, setidaknya satu kali dalam satu bulan.

Beberapa keluarga sudah datang, termasuk keluarga Haidar. Tidak lama dari itu, Jasmin datang bersama Pahlevi tanpa mengunjungi rumah orang tuanya lebih dulu. Sebenarnya Jasmin tak sabar untuk bertemu kedua orang tuanya, ada sesuatu yang ingin ia sampaikan di depan semua keluarga, yaitu kehamilannya yang baru ia ketahui dua hari yang lalu.

Dari kejauhan, Basuki dan Maria tampak memasuki rumah. Namun, seperti biasa, yang menjadi pusat perhatian adalah dua sosok anak kecil yang menggemaskan. Siapa lagi kalau bukan Adelio dan Adelia? Adelia terlihat sangat cantik dengan
Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status