Share

Drama Queen

Esther menemukan dua orang sedang bercumbu mesra di atas tempat tidur. Vinson (orang yang paling tidak ingin dilihatnya) sibuk melumat bibir seorang mahasiswi yang beberapa saat lalu baru saja masuk ke kelas bersamaan dengan Nara. Sebelah tangan Vinson menahan kepala gadis itu, sementara tangannya yang lain berada di dalam roknya. Ciuman itu tampak penuh gairah dan hasrat sehingga mereka nyaris tidak menyadari keberadaan Esther yang berdiri shock disana seperti orang bodoh.

Esther yang menyadari bahwa mereka belum tahu keberadaannya langsung mengambil seribu langkah hendak pergi sebelum akhirnya dia mendengar suara Vinson dari balik bahunya. “Lihat siapa yang mengintip kita, apa kau menginginkannya juga Esther?”

Sadar bahwa pria itu tidak akan melepaskannya, pada akhirnya meski masih dalam kondisi kaget bercampur malu Esther menghadap pria itu dan memandang nyalang kepadanya. “Bukannya kau berpacaran dengan Nelsy?” balas gadis itu.

Sebetulnya itu bukan urusannya, hanya saja dia kesal menyadari bahwa gadis cantik dan baik hati meski populer di kampusnya bisa berpacaran dengan orang brengsek macam Vinson. Dia hanya merasa empati pada kekasihnya, meskipun Esther tidak begitu mengenal Nelsy secara pribadi.

Menyadari Esther menyebut nama perempuan lain, perempuan yang menjadi pasangan Vinson langsung kesal. Dia tidak peduli dengan penampilannya yang semraut setelah dijamah oleh Vinson beberapa saat yang lalu. “Siapa kau ini?!” sembur perempuan itu pada Esther.

“Mainan barunya Gaara.”

“Tidak!” sela Esther tidak terima dengan sebutan yang Vinson berikan kepadanya.

Perempuan itu langsung mencemooh Esther. “Kau tidak terlihat seperti tipenya Gaara, malah di mataku terlihat seperti perempuan culun yang sama sekali tidak punya daya tarik,” ujarnya sambil terkikik geli.

“Dia memang pecundang, Elise.”

“Setidaknya aku bukan perempuan murahan yang mau dijadikan pelampiasan dari si bangsat Vinson. Mau-maunya kau bercumbu dengan pacar oranglain, perempuan jalang!” timpal Esther sambil memberikan jari tengah kepada mereka berdua sebelum bergegas pergi dari klinik secepatnya.

Sekali lagi hubungan asmara Vinson bukan urusannya, hanya saja dia benci terhadap pria yang berselingkuh. Dia juga benci pada perempuan yang mau-maunya dijadikan mainan oleh pria yang sudah punya pasangan.

“Ah sial, ini bukan urusanku tapi ini menganggu sekali,” keluhnya dalam setiap langkah yang Esther lalui. “Aku saja sudah kelimpungan dengan masalahku sendiri, untuk apa aku mengurusi urusan oranglain?” omelnya lagi pada diri sendiri.

Tiba di loker miliknya, sekali lagi Esther mendapat kejutan. Ada foto-foto dirinya dan Gaara dicetak dan disebarkan di dalam lokernya. Sudah jelas siapa pelakunya dan hal ini membuat Esther makin murka. Mengapa Vinson selalu hadir di hidupnya untuk mengacau begini? Sejak SMA dia selalu usil dan mengikuti Esther kemana pun. Bahkan kini di kehidupan kampusnya saja dia tidak dibiarkan bernapas lega barang sejenak.

Karena emosi, Esther membanting pintu lokernya sendiri setelah memasukan foto-foto sialan itu ke dalam tasnya. Pulang dari kampus dia menanamkan pada dirinya sendiri dia akan membakar benda itu secepatnya. Namun yang mengherankan adalah padahal sudah lewat batas dari waktu. Tapi kenapa Vinson belum menyebarluaskan skandal yang Esther buat dengan Gaara?

***

Ada waktu satu jam lagi, perutnya keroncongan minta diisi. Esther sebenarnya paling malas mengisi perut di cafetaria kampus sebab disana sudah bisa dipastikan dia akan bertemu muka lagi dengan si brengsek Vinson. Namun karena sifatnya urgensi dan tidak bisa dinego lagi. Alhasil Esther melangkahkan kakinya menuju ke kafetaria kampus. Seperti biasa tempat itu sangat ramai dengan para mahasiswa berkantong tipis untuk mencari makan.

“Hei Esther!” Suara feminim memanggil namanya dari kejauhan. Menyadari si pemilik suara, Esther berbalik dan menemukan Nelsy melambai padanya dengan senyuman lima jari yang terlihat menyilaukan.

Sang dewi kampus itu memang terkenal baik dan ramah. Esther sendiri mengagumi dirinya, hanya saja melihat siapa yang ada di mejanya saat itu membuat Esther mengurungkan niat untuk bergabung. Disana ada Vinson, Elise, dan juga Gaara. Bagaimana bisa mereka berdua bersama lagi di depan Nelsy setelah bercumbu liar diklinik kampus? Meraka pasti sudah gila. Selain itu Esther juga sempat memperhatikan agak lama pada Gaara yang saat itu sedang menyantap makan siangnya dengan ogah-ogahan.

“Sini Esther ayo gabung bersama kami!” ajak Nelsy lagi dengan ceria. Pada akhirnya karena tidak enak menolak Nelsy yang wajahnya sudah berseri-seri seperti itu kepadanya, alhasil Esther menemukan dirinya malah mendekat ke meja tersebut. Dia tahu itu adalah hal bodoh, tetapi dia tidak bisa menyangkut pautkan Nelsy terhadap orang yang dia benci meskipun orang itu pacarnya.

“Kenapa kau memanggil pecundang itu kemari?” desis Vinson tidak terima dan cemas, melihatnya seperti itu satu ide gila muncul dikepala Esther saat itu juga.

“Lho memangnya kenapa? Kau dan Esther kudengar satu SMA kan dulu?” timpal Nelsy sambil tersenyum ke arah Vinson. “Jika kuperhatikan kau selalu bersikap buruk padanya, sebaiknya kalian berbaikan dan akur dan kurasa inilah saatnya.”

“Kenapa tiba-tiba kau peduli soal itu?”

“Entahlah sayang, setiap manusia kan bisa berubah,” sahut Nelsy yang kali ini dengan santainya mengecup pipi Vinson. “Sekarang bersikap baiklah padanya dan Esther ayo duduk disini,” ajak Nelsy sambil bergeser menepuk tempat diantara dirinya dan Elise.

Aneh sekali melihat dia memilih tempat itu untuk Esther duduki. Tetapi karena senyuman Nelsy yang lebar membuat Esther menurut dan duduk disitu meskipun canggung. Tatapan penghuni meja tersebut tampak mencemooh padanya, kecuali Nelsy dan Gaara yang lebih memilih tidak peduli.

“Hai Nelsy,” sapa Esther agak canggung.

Dia tersenyum lagi. “Aku perhatikan apa yang dilakukan oleh Vinson kepadamu sudah keterlaluan,” ujar gadis itu dengan pandangan penuh empati. Vinson hendak bereaksi memprotes tetapi Nelsy berhasil menghentikan ucapan pria itu sebelum dia sempat mengatakan apa-apa. “Sejujurnya aku tidak suka dengan apa yang kau lakukan padanya. Apa kau tidak pernah memikirkan posisi Esther? Kau menganggu dia padahal dia tidak pernah melakukan apa-apa padamu.” Vinson tidak menjawab kekasihnya, dia memilih berpaling muka alih-alih mendengarkan ceramah Nelsy kepadanya.

“Ngomong-ngomong Esther, kau mau mencicipi makananku?” tawar Nelsy sambil menyodorkan saladnya kepada Esther.

“Tidak terima kasih, aku sudah punya makananku sendiri,” tolak Esther dengan ramah dan untungnya Nelsy tidak memaksanya.

“Kau makan itu lagi?” tanya Vinson yang secara tiba-tiba perhatiannya teralih kepada kotak bekal kekasihnya.

“Iya, aku buat sendiri.”  

“Tapi kau kan sedang diet sayang,”

Diet? Pikir Esther bingung. Untuk apa lagi Nelsy diet sementara tubuhnya saja sudah seindah itu? tetapi yang lebih membuat Esther muak adalah cara Vinson memperlalukan Nelsy seolah tidak terjadi apa-apa. Padahal belum lama ini dia sudah bercumbu dengan Elise yang duduk disebelahnya sekarang.

“Aku bukannya mau ikut campur dengan urusan kalian,” celetuk Esther tiba-tiba.

Tentu saja hal tersebut membuat Nelsy langsung beralih pada Esther dan memandangnya penuh perhatian. “Ada apa Esther?”

“Kenapa kau bisa-bisanya bersikap seolah tidak terjadi apa-apa, Vinson?” ungkap Esther pada akhirnya yang kontan langsung membuat Vinson yang saat itu sedang menyesap minumannya terbatuk-batuk. Sementara Elise yang juga sedang mengunyah makanannya ikut tersedak dan langsung melotot ke arah Esther.

Dahi Nelsy mengernyit tidak mengerti. “Apa maksud pertanyaanmu Esther?”

Esther menatap ke arah Nelsy dengan ekspresi simpati, tetapi dia mengalihkan pandangannya pada Vinson dengan ekspresi jijik. “Aku baru saja melihat Vinson dan Elise bercumbu di klinik kampus belum lama ini. Maafkan aku Nelsy, aku hanya tidak tahan melihat kepura-puraan di wajah kedua orang itu saat bersamamu.”

Pernyataan Esther yang lugas menghantam Nelsy dengan keras. Ekspresinya berubah kaku ketika menatap pacarnya dan Elise di meja yang sama. “Benarkah itu Vinson?” tetapi diluar dugaan Nelsy cukup dapat mengontrol suaranya sehingga masih terdengar tenang.

“Tidak! kenapa kau mempercayai orang yang baru kau ajak bicara hari ini? kau tahu sendiri hubunganku dengan dia tidak baik. Dia hanya berusaha memfitnahku dalam kesempatan ini!” Vinson mencoba merengkuh kekasihnya, tetapi Nelsy langsung menepis tangan pria itu.

“Bagaimana tanggapanmu Elise?”

“T-Tidak Nelsy, demi Tuhan! Perempuan pecundang ini pasti hanya sedang berhalusinasi. Dia sedang berusaha mengadu domba kita!” ungkap Elise mencoba menenangkan sahabatnya.

Tidak disangka Nelsy malah tertawa terbahak-bahak. Tawa yang tentu saja membuat semua orang yang ada di meja terheran-heran karena disituasi ini sama sekali tidak ada yang lucu. “Ya ampun, ini lucu sekali,” ujar Nelsy. “Aku sudah cukup bersabar selama ini, terima kasih untuk kejujuranmu Esther. Berkat kau aku menemukan keberanianku. Sebenarnya aku sudah tahu tabiat buruk orang ini sejak lama. Aku tahu semuanya, tetapi aku tidak bisa melepaskan dia sampai aku lelah. Dan sekarang saatnya Vinson. Hubungan kita sudah berakhir,” katanya dengan diakhiri dengan senyuman manis.

Tanpa menunggu jawaban Vinson, Nelsy bangkit dari posisinya dan berlari menjauh. Esther yang masih berada di kursi itu berpikir Vinson akan mengejar Nelsy atau mungkin mencekiknya sekarang juga disini. Namun diluar dugaan pria itu tidak melakukan apa-apa dan hanya menghela napas. “Dasar ratu drama, tunggu saja nanti dia tidak akan tahan jauh dariku. Dia pasti akan merangkak meminta kembali padaku.”

Begitu mendengar komentar tersebut, seisi cafetaria tertawa. Vinson menanggapi perasaan Nelsy adalah hal yang remeh dan seolah gadis itu sakit jiwa. Sungguh, Esther bersumpah itu adalah kali pertama dia merasa begitu marah dan ingin membunuh seseorang.

Esther ikut bangkit dari kursinya, lalu dengan seluruh kekuatan yang dia punya gadis itu menggenggam lengan baju Vinson dengan kasar seraya mendekatkan bibir ke telinga laki-laki itu.

“Aku terima penawaranmu waktu itu, kalau aku menang bersiap saja menjilat ludahmu sendiri,” ujar Esther berbisik sambil berlalu dari meja tersebut.

Tidak lama setelah itu, Gaara juga berdiri dari kursinya. Segala drama yang berlangsung di depan matanya membuat pria itu muak. Dia menatap Vinson sejenak “Terima kasih hiburannya,” ujar Gaara sambil mengangkat ujung bibir mengulas senyum mencemooh sebelum meninggalkan sahabatnya.

Related chapters

Latest chapter

DMCA.com Protection Status