Share

BERTANYA

Malam itu Zahra masih menangis. Dia terus ingat perkataan dokter yang menyatakan jika Ibu Naya masuk rumah sakit adalah karena dia makan seafood padahal dia memiliki riwayat alergi terhadap makanan itu. Bayangan begitu lahapnya wanita tua itu saat menyantap makanan laut tadi siang terus saja berputar di otaknya. Membuat rasa bersalah di dalam dirinya terus saja bertambah.

Sungguh tidak ada niatan sedikitpun dirinya ingin menyakiti wanita itu hanya karena dia adalah ibu kandung dari Tama. Wanita itu sangat baik dan Zahra sangat menyayanginya walaupun mereka baru kemarin bertemu. Siapa sangka jika kehadiran Ibu Naya di rumah tersebut membuat gadis itu sedikit bisa bernapas. Kehidupan bak di dalam penjara, berubah menjadi seperti di rumah dimana ada seorang Ibu yang selalu menyayangi dan melindunginya.

Beberapa kali dia menemui Nufa untuk bertanya kabar tentang Ibu Naya akan tetapi wanita itu selalu saja menjawab dengan kata tidak tahu. Memang, baik Tama maupun Rey tidak ada yang member
Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status