Share

Petuah Mbah Utomo

Ketika Anggara muncul, sosok yang sedang duduk di atas amben bambu beralaskan kloso itu sempat tertegun sejenak. Ia seperti melihat seorang bocah laki-laki yang dipenuhi dengan ketakutan, kecemasan dan kepasrahan. Hatinya pun terlihat lebam. Begitu pun dengan isi kepalanya yang nyaris penuh terisi tali temali rumit. Sebanyak pasien yang telah datang padanya, baru kali ini kedatangan sosok macam tersebut.

Setelah salam dan dipersilahkan duduk bersila, Anggara mencoba menatap lebih cermat dan tersenyum ke arah laki-laki yang sejatinya belum pantas dipanggil Mbah itu. Ia sempat tidak percaya jika sosok yang diceritakan Dimas ternyata terlihat jauh lebih muda dari yang ada di imajinasinya. Laki-laki bugar dengan kulit coklat tua dan kumis tipis dan rapi itu terlihat seperti baru berumur empat puluhan.

“Assalamu’alaikum. Nama saya Anggara.” Karena baru pertama kali ke tempat konsultasi seperti begini, Anggara terlihat sangat kikuk. Bahkan, sebenarnya ia tidak ada gambaran apa yang harus di
Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status