Share

Rumah Hantu

“Eh? Ini serius?” tanya Aju dengan mata membulat. Bukan hanya dia, tapi Kira pun terkejut.

“Amat sangat serius.” Galaksi mengangguk dengan yakin dan tegas. “Itu semua untukmu.”

Aju dan Kira tercengang melihat apa yang tertera di tablet yang sedang mereka baca. Ada terlalu banyak rincian yang akan didapatkan oleh Aju. Saking banyaknya, dia tak bisa membaca sampai habis.

“Tapi ini berlebihan,” gumam Aju masih tidak percaya. “Masa semua koleksi diberikan padaku? Lemariku saja belum tentu muat loh, Pak.”

“Belum ditambah dengan fasilitas pengawal dan mobil antar jemput?” Kira melanjutkan, setelah menemukan kata itu di berkas.

“Ya.” Galaksi kembali mengangguk. “Fasilitas itu diberikan untuk kalian berdua, ditambah dengan tempat tinggal. Itu pun kalau kalian mau menerima.”

Jujur saja, Aju merasa sangat tergiur. Dia bekerja sama dengan brand yang luar biasa dan dengan fasilitas yang sama luar biasanya. Bohong kalau Aju tidak tergiur, tapi ini rasanya berlebihan. Dia jadi merasa tid
5Lluna

Selamat hari sabtu semuanya. Semoga hari ini belanjaannya gak banyak ya. 🤭

| Sukai
Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status