All Chapters of SEHARUSNYA KAU IKUT MATI: Chapter 21 - Chapter 30
112 Chapters
20-KE RUMAH MINAH
Hujan yang mengguyur Desa Muara Ujung kini telah usai, ketika sang matahari secara perlahan-lahan muncul dari ufuk timur untuk mengusir awan-awan hitam yang masih tersisa di langit.Cahaya kuning kemerahan yang menghangatkan terlihat kontras dengan awan hitam yang masih membungbung tinggi di atas sana. Seperti ada sebuah garis yang panjang yang saling beradu antara cahaya matahari dan gelapnya awan yang menutupi desa.Sisa-sisa hujan yang terjadi semalam terlihat jelas. Dedaunan yang basah meneteskan air hujan di pagi itu, air yang bercampur lumpur yang menggenangi jalanan utama desa yang lurus hingga ke ujung sana, juga tempat-tempat penampungan air yang penuh di belakang rumah untuk keperluan mandi dan mencuci para warga.Desa Muara Ujung perlu bersyukur di pagi ini, karena hujan yang lebat itu tidak mengakibatkan air rawa yang ada di ujung hutan naik dan menggenangi desa mereka seperti yang terjadi dua bulan yang lalu.Desa mereka masih aman dari banjir sekarang, meskipun tampaknya
Read more
21-CATATAN KECIL
“Bentar-bentar Pak bentar, kenapa Pak Ridwan tergesa-gesa seperti itu?”“Ada apa sebenarnya?” tanyaku dengan nada yang heran.Aku merasakan firasat yang buruk tentang apa yang sedang dilakukan oleh Pak Ridwan, apalagi ketika dia sedang berkeliling rumah, beberapa kali dia menanyakan Ayu, bahkan mendekati Ayu untuk mengecek semua luka-lukanya yang belum sembuh sepenuhnya.Hingga…Pak Ridwan dengan nada yang serius mengatakan bahwa apa yang terjadi kepadaku dengan Ayu kini terjadi kepadanya kemarin malam di tengah hujan deras yang mengguyur desa, dia bercerita bahwa dirinya dipindahkan secara paksa ke makam Satria pada malam itu.Dia juga bercerita bahwa dia bertemu dengan sesosok bayangan hitam yang merubah dirinya menjadi Ayu, bahkan dia mengatakan bahwa dia juga melihat sosok Satria yang muncul dan memandangi dirinya dengan tatapan kosong dari luar jendela.Setelah dia bercerita, Pak Ridwan kini bertanya tentang Ayu kepadaku, menanyakan apakah Ayu keluar rumah tadi malam, atau ada se
Read more
22-SKETSA
Hujan yang terjadi kemarin malam, membuat siang hari di Desa Muara Ujung kini terlihat sangat cerah, langit biru yang ditemani oleh beberapa awan putih membuat suasana hati menjadi hangat.Apalagi, angin sepoi-sepoi dari arah hutan yang sedikit sejuk membuat rasa lelah dari para warga yang sedang bekerja di kebun di siang ini semakin berkurang.Mereka tampak tak kenal lelah menggarap kebun-kebun mereka, air hujan yang mengguyur desa semalaman membuat beban kerja mereka sedikit berkurang, karena mereka sekarang hanya perlu menyiram pupuk cair saja dan mencabut tumbuhan-tumbuhan liar di kebun tanpa harus menyiram tumbuhan-tumbuhan mereka.Selain sibuk di kebun, para warga biasanya pergi ke rawa untuk mencari ikan, apalagi air rawa yang naik akibat hujan semalam membuat mereka bisa melemparkan jaring-jaring mereka ke tempat yang mereka bisa jangkau untuk mencari ikan.Kejadian yang mengakibatkan hilangnya nyawa Satria tidak menyurutkan niat mereka untuk mencari ikan disana, tidak ada ras
Read more
23-BERLARI
Suara-suara mesin percetakan yang terus berputar, terdengar sangat jelas di telinga. Mesin-mesin itu terus berputar sepanjang hari demi mencetak koran-koran juga cover buku dan majalah yang nantinya akan dikirimkan ke distributor sebelum dijual ke masyarakatSebuah kantor percetakan yang megah, karena kantor tersebut adalah kantor yang sudah ada sejak lama bahkan dari zaman penjajahan dulu, yang kini diambil alih oleh orang pribumi setelah mereka meninggalkan negara ini.Sehingga, masih terlihat mesin-mesin percetakan lama yang sudah usang namun masih terawat, juga peralatan-peralatan lain yang sudah ada dari zaman dulu dan masih dipakai hingga sekarang.Apabila kita masuk dari ruangan depan, kita akan melihat sebuah aula yang besar, yang kini berubah menjadi penuh sesak oleh tumpukan-tumpukan kertas yang belum dicetak, lalu di belakangnya ada ruangan produksi tempat mesin-mesin besar itu berada.Di sebelah kirinya ada meja resepsionis, tempat para pelanggan datang untuk memesan sebua
Read more
24-KUNCI
Lampu lima watt yang sedang menerangi suatu ruangan di bawahnya kini terlihat redup, sehingga orang yang sedang berada di dalam ruangan tersebut harus menambahkan cahaya tambahan berupa lilin yang dia nyalakan untuk membantu penerangan yang ada disana.Terlihat poster-poster kusam di sekeliling ruangan, juga detak jam dinding yang terdengar nyaring di telinga saking hening nya suasana pada malam ini.Tik Tok Tik TokPintu rumah dan jendela sengaja dikunci sekarang, meskipun hanya memakai kunci kayu yang bisa dia kunci dari dalam, namun sang pemilik rumah tidak ingin ada kejadian lagi seperti kemarin yang membuatnya basah kuyup terkena hujan.Nyala lilin yang dia bawa, di simpan di tengah-tengah ruangan. Menemani dirinya yang kini sibuk dengan beberapa kertas yang berisi coretan-coretan atas apa yang terjadi di beberapa hari ini.Wajahnya terlihat fokus, bahkan dia kini memakai kacamata yang sering dia gunakan untuk membantunya membaca beberapa lembar kertas yang tadi dia dapatkan di d
Read more
25-PAK DANI
Setiap warga yang berada di Desa Muara Ujung memang terdiri dari orang-orang dengan background yang berbeda, mereka datang ke desa transmigrasi dengan berbagai alasan. Tapi tentu saja dengan tujuan yang sama, yaitu mendapatkan kehidupan baru yang bisa mereka tata dari nol.Para warga yang ada di Muara Ujung pun tidak mempedulikan latar belakang masing-masing ketika mereka berkumpul di satu desa yang terpencil dan jauh dari kata layak. Mereka saling bahu-membahu membuat desa mereka maju dan bisa menjadi desa yang layak mereka tinggali untuk anak dan cucu mereka kelak.Mereka sadar, mereka adalah awal, dan semua derita akan perjuangan memajukan Desa Muara Ujung ada di Pundak mereka.Tapi mereka yakin, ketika anak atau cucu mereka lahir, Desa Muara Ujung akan berbuah manis, karena anak dan cucu mereka tidak akan menderita seperti layaknya mereka ketika tinggal di Desa Muara Ujung untuk pertama kali.Hal itu juga dirasakan oleh Pak Dani, dengan tubuhnya yang sudah tidak muda lagi, dia nek
Read more
26-UCOK
Tak terasa malam yang begitu sunyi itu sudah mulai beranjak shubuh, hawa dingin yang menusuk kulit sudah mulai terasa oleh semua warga Muara Ujung pada saat itu.Daun-daun yang berada diluar sudah mulai berembun secara perlahan, karena tak lama lagi akan ada pergantian dari malam ke siang yang akan terjadi beberapa jam lagi.Sinar bulan sabit yang redup pun sudah mulai bergerak, menunggu cahayanya yang redup itu hilang ditelan oleh cahaya yang lebih terang di atas langit.Pak Dani yang beberapa jam yang lalu sibuk dengan surat-surat resminya kini sudah terlelap tidur, ditemani oleh istrinya yang tidur di sebelahnya dibalut dengan selimut tebal yang mereka pakai berdua.Namun, Bu Cucu, tampak was-was, hatinya merasa resah. Seperti yang dia rasakan selama beberapa hari ini semenjak Satria meninggal dan dikubur di dekat hutan.Hati kecilnya merasa ada yang salah, merasa bahwa suasana sunyi dan suram yang dia rasakan bukanlah semata-mata karena udara dingin saja, namun ada hawa lain yang
Read more
27-BERSIMBAH DARAH
Pagi hari ini di Desa Muara Ujung mendadak sangat ramai, orang-orang yang awalnya akan pergi ke kebun yang berada tepat di belakang rumah mereka kini beranjak pergi ke suatu tempat yang biasa mereka datangi ketika sakit ataupun ketika ingin mendapatkan obat disana.Salah satu Puskesmas Desa satu-satunya di Muara Ujung.Para wanita tak kuasa menahan tangisnya ketika melihat pemandangan mengerikan itu, begitu juga anak-anak yang sengaja mereka jauhkan dari lokasi kejadian karena itu adalah hal yang tidak boleh mereka lihat oleh kedua mata mereka di umur mereka yang masih belia.Semuanya berkumpul di sana, melihat seseorang yang duduk menyender ke arah tiang Puskesmas yang Ucok pasang dua hari yang lalu.Mereka yang melihat hal itu belum bisa mengambil tindakan apa-apa, darah yang mengucur dan menetes ke tanah membuat mereka agak kesusahan untuk mengangkat tubuhnya yang sudah berwarna merah darah.Mereka hanya bisa menunggu seseorang, seseorang yang mereka percaya sebagai orang yang pali
Read more
28-JANGGAL
Pak Ridwan adalah orang yang baik, setidaknya itu adalah kenangan-kenangan yang terpatri di dalam pikiran semua orang yang tinggal di Desa Muara Ujung, seseorang yang rela membuang segala kemewahannya, disaat para dokter lain ingin sekali bekerja di Rumah Sakit besar di Ibu Kota.Namun, berbeda dengan Pak Ridwan, dia lebih memilih untuk datang ke Desa Muara Ujung, desa transmigrasi yang jauh dan terpencil, jauh dari keramaian kota, jauh dari segala fasilitas yang menunjang.Bahkan, mungkin saja, dia secara sukarela menjadi Dokter disana tanpa dibayar sepeserpun, dia hanya menjadi warga biasa yang mengabdi di tempat transmigrasi dan membantu Pak Dani yang menjadi Kepala Desa disana untuk menolong warga dan merawat mereka agar mereka bisa terus bekerja di lahan yang sudah disediakan.Sehingga, sebuah rasa kehilangan yang mendalam atas meninggalnya Pak Ridwan begitu membekas kepada semua warga, apalagi Pak Ridwan meninggal dalam keadaan tubuhnya yang mengenaskan.Tubuh yang dipenuhi luka
Read more
29-MENGUPING
Beberapa hari setelah Satria dimakamkan, kini muncul di sebelahnya sebuah makam baru, makam dari sahabatnya yang mengajak dirinya tinggal di Desa Muara Ujung ini.Mereka berdua adalah sahabat dekat, sehingga ketika meninggal pun mereka saling berdampingan satu sama lain.Hampir semua warga mengantarkan Pak Ridwan ke tempat peristirahatannya yang terakhir, iring-iringan para pengantar jenazah yang disertai isak tangis dari para warga yang tahu akan kebaikannya mengiringi kepergiannya sekarang.Seorang Dokter, juga sahabat dan teman mereka dikala mereka sedang suntuk atau butuh teman mengobrol, seseorang yang berwawasan luas, yang sering sharing tentang kehidupan diluaran sana kepada para warga yang kebanyakan dari kampung-kampung terpencil dan tidak tahu apa-apa tentang dunia luar.Hari ini, Desa Muara Ujung berduka kembali, bahkan langit pun merasakan hal yang sama. Mendung tanpa ada sedikitpun warna biru yang bisa menghangatkan para warga desa, tumbuhan yang berada di kebun-kebun war
Read more
PREV
123456
...
12
DMCA.com Protection Status