All Chapters of Perempuan Bermahar Lima Miliar: Chapter 21 - Chapter 30
123 Chapters
Bagian (21) : Kekecewaan Seorang Basil
PEREMPUAN BERMAHAR LIMA MILIARPenulis : David Khanz(Bagian 21)“Astaghfirullahal’adziim … a-apa … eh, bicara apa aku barusan? Astaghfirullah … astaghfirullah ….” Berkali-kali Umi Afifah melafalkan istighfar dengan kedua telapak tangan menutupi mulut, dan mata terpejam rapat.‘Ya Allah, mengapa aku bisa selancang ini? Aku benar-benar tidak sadar. Ampuni aku, Gusti Nu Agung,’ imbuh wanita tersebut di dalam hati. ‘Bukankah orang bertanya padaku ini, salah satu istri dari Kiai Anam? Sekaligus, ibu tirinya Nak Basil sendiri.’Jika saja Umi Afifah merasa syok dengan keteledorannya tadi, lain hal dengan Hamizan. Lelaki ini berpikir bahwa ucapan ibu kekasihnya tersebut memang sebuah kejujuran yang pernah didengar sepanjang menjalin hubungan khusus dengan Arumi. Di sisi lain, justru menyayangkan, karena hal itu dilakukan tepat di dekat keluarga Basil sendiri. Terlebih, di belakang sana berdiri dua sosok terkait.Memperhatikan gelagat yang teramat tidak menyenangkan tersebut, buru-buru Kiai
Read more
Bagian (22) : Obrolan Kiai Anam dan Hamizan Rabbani
PEREMPUAN BERMAHAR LIMA MILIARPenulis : David Khanz(Bagian 22)" … Innalillāhi wainnailaihi rāji'uun," ucap Kiai Anam usai mendengarkan penuturan kisah hidup Hamizan. "Jadi Nak Hamizan ini tinggal sendiri di rumah?"Laki-laki muda itu tersenyum, lalu mengangguk pelan. Seolah sudah terbiasa dengan keadaan dirinya sekarang dan sudah merelakan kematian kedua orangtuanya sejak lama."Ada dua orang yang tinggal bersama saya, Pak Kiai. Mang Karta dan Bi Inah. Mereka berdua, sudah lama ikut dengan keluarga kami, sejak saya masih kecil dulu," jawab Hamizan."Masyā Allāh," gumam ayahnya Basil Basyiruddin tersebut. "Mohon maaf sekali ya, Nak Hamizan, saya banyak bertanya-tanya pada antum. Tapi … dengan begini, justru saya jadi tahu, siapa sebenarnya Nak Hamizan ini." Orang tua itu menatap kagum pada sosok Hamizan. "Jujur saja, tadi … saya sempat kaget dengan kedatangan Nak Hamizan ini. Tadinya saya pikir siapa, 'gitu? Bahkan, memperhatikan calon man … —tu—, eh, maksud saya … anak gadisnya Kia
Read more
Bagian (23) : Kiai Bashori Memurkai Hamizan
PEREMPUAN BERMAHAR LIMA MILIARPenulis : David Khanz(Bagian 23)Setelah mengantar pulang Umi Afifah, Hamizan benar-benar menepati janji dan niatnya untuk bermalam di rumah sakit. Semalaman dia bersama beberapa orang santri menjaga Kiai Bashori.Sambil menunggu kantuk, laki-laki muda itu berbincang-bincang dengan para santri tersebut, sekalian bernostalgia pada saat-saat mengikuti program PKL dahulu.“Kenapa Ustaz tidak mengajar saja di pondok, Taz?” tanya salah seorang dari santri tersebut di tengah percakapan mereka.Lagi-lagi Hamizan tersenyum dengan sapaan kata ‘Ustaz' yang mereka sematkan padanya. “Benar, Ustaz. Kayaknya, dulu lebih enak Ustaz Izan deh, daripada yang mengajar kami itu … Ustaz Zakir,” timpal santri yang lain dan langsung diberi isyarat oleh Hamizan dengan suitan kecil.Tanpa dikomando, semua santri yang berjumlah tiga orang itu, serempak mengiakan.Menjawab kekasih Arumi tersebut merendah dengan suara perlahan dan lembut, “Tidak boleh begitu, Adik-adik. Siapa pun
Read more
Bagian (24) : Air Mata Kiai Bashori
PEREMPUAN BERMAHAR LIMA MILIARPenulis : David Khanz(Bagian 24)Dua malam dirawat inap di rumah sakit, selama itu pula Hamizan tidak pernah diizinkan untuk mendekati orang tua tersebut. Namun anak muda itu tidak mau menyerah. Dia tetap bertahan di sana dan membantu sebisa mungkin melalui Hasan, Nizar, serta Dayat. Pada keesokan harinya, Kiai Bashori meminta pulang setelah berbincang banyak dengan sahabatnya, Kiai Anam hampir seharian semalaman penuh.“Saya tidak bisa berlama-lama di sini, Nam,” kata Kiai Bashori lirih. “Saya harus segera pulang dan mengawasi Arumi anak saya. Apalagi … pemuda itu masih juga ada di sini dan belum pulang-pulang.”Kiai Anam tersenyum kecil. Dia paham yang dimaksud oleh sahabatnya tersebut, pastilah Hamizan. Balas ayah dari Basil itu kemudian, “Apa yang harus kamu cemaskan, Bas? Sejak dia turut datang di acara lamaran anak-anak kita, Nak Hamizan tidak pernah sekalipun meninggalkan rumah sakit ini. Dia selalu di sini, menjagai kamu.”“Itu ‘kan, cuma akal
Read more
Bagian (25) : Pernikahan Hamizan-Arumi
PEREMPUAN BERMAHAR LIMA MILIARPenulis : David Khanz(Bagian 25)“Saya terima, nikah dan kawinnya, Arumi Nasha Lazeta binti Bapak Kiai Haji Bashori Amanuddin dengan mahar uang senilai lima miliar dibayar tunai!” ucap Hamizan Rabbani dengan lancar dan tegas sambil menjabat erat tangan petinggi Pondok Pesantren Al Ardul Basyariyah itu.“Bagaimana para saksi? Apakah ijab kabulnya sah?” tanya seorang naib pada saksi-saksi yang ada, termasuk Kiai Anam Al Fathoni.“Sah! Insyā Allāh sah!” seru ayahnya Basil Basyiruddin tersebut serta satu orang saksi lagi, yakni Ustaz Muzakir, suami dari Azizah.“Alhamdulillāhirabbil’ālamīn ….” Serempak orang-orang yang hadir di ruangan tersebut berucap syukur, lalu mengusap muka masing-masing.Kiai Bashori segera melepaskan tangannya dari genggaman jemari Hamizan. Wajah orang tua itu, tampak kuyu. Tidak terulas sedikit pun, bias senyum dari sosok tersebut.Hamizan melongo. Padahal dia hendak mencium tangan ayah dari Arumi yang kini telah resmi menjadi bapak
Read more
Bagian (26) : Di Balik Mahar Lima Miliar
PEREMPUAN BERMAHAR LIMA MILIARPenulis : David Khanz(Bagian 26)Episode : Di Balik Mahar Lima MiliarUsai melaksanakan dan mengikuti acara walimatul ‘urs bersama kedua pengantin, keluarga, serta tamu undangan, Kian Bashori dan Kiai Anam segera berpindah ke ruangan lain. Keduanya bermaksud mengadakan percakapan susulan, sebagaimana yang telah mereka rencanakan sebelumnya.Diikuti tatapan dari Umi Afifah, kedua laki-laki tua tersebut berjalan berdampingan.‘Apa sebenarnya yang akan mereka bicarakan?’ membatin Umi Afifah, masih terduduk di tempat semula. ‘Kelihatannya serius banget.’Wanita tua itu tidak bermaksud untuk membuntuti, cukup memperhatikan sosok suami serta sahabatnya itu dari kejauhan. Lantas menghilang di balik tembok pembatas ruangan.“Di sini saja, Nam,” kata Kiai Bashori setelah berada di sebuah ruangan yang tertutup dan cukup jauh dari bagian-bagian di dalam rumahnya. “Sebenarnya, apa yang ingin kamu bicarakan?”Kiai Anam tertawa, sampai terkekeh-kekeh sendiri. “Sabar,
Read more
Bagian (27) : Malam Pengantin
PEREMPUAN BERMAHAR LIMA MILIARPenulis : David Khanz(Bagian 27)Episode : Malam Pengantin“Sebentar … sebentar,” sela Azizah di tengah-tengah percakapan antara Hamizan dan Arumi. “Tadi saya dengar, setelah kalian berdua menikah, Dik Izan bukan lagi orang yang Dik Arumi kenal, itu … itu maksudnya bagaimana, ya? S-saya belum ngerti, nih. Bisa kalian bantu jelaskan?”Hamizan dan Arumi sama-sama tersenyum. “Bagaimana, Nèng? Siapa yang mau menjelaskan? Aku atau Enèng sendiri?” tanya lelaki muda tersebut pada kekasihnya.Arumi menjawab, “Sebaiknya Mas Izan sendiri yang bicara. Kak Izah memang berhak tahu tentang ini, Mas.”Azizah memandangi keduanya dengan tatapan heran. Dia berpikir, Hamizan dan Arumi telah menyembunyikan sesuatu darinya.Sebelum berucap, Hamizan menarik napas dalam-dalam terlebih dahulu. Dia tersenyum dan tampak sekali tiada garis beban apa pun di wajahnya, terkecuali rasa bahagia karena sebentar lagi akan segera memperistri Arumi.“Baiklah,” kata lelaki yang kelak akan
Read more
Bagian (28) : Perpisahan
PEREMPUAN BERMAHAR LIMA MILIARPenulis : David Khanz(Bagian 28)Episode : Perpisahan “Apa Nak Hamizan tidak tinggal saja dulu untuk sementara di sini?” ucap Umi Afifah merasa berat karena hendak ditinggalkan oleh anak-menantunya hari ini. “ … Atau biarkan Arumi di sini dulu, nanti pekan depan Nak Hamizan balik lagi ke sini.”Mata tua wanita itu berkaca-kaca disertai nada suara lirih, seperti tertekan dengan dera perasaan yang menghimpit dada.Hamizan melirik pada istrinya yang berdiri di samping. Sebenarnya, dia pun merasakan hal yang sama terkait keberangkatannya tersebut. Namun karena memiliki kewajiban lain, mau tidak mau hanya semalam menginap di rumah keluarga Arumi.“Bagaimana ini, Dik?” tanya lelaki tersebut pada istrinya. “Umi berharap, Adik jangan dulu ikut sama aku hari ini.”Bola mata Arumi bergerak-gerak liar, seperti tengah merasakan kebingungan untuk menentukan sikap. Di satu sisi, tidak teg
Read more
Bagian (29) : Hari Terakhir Di Rumah Lama
PEREMPUAN BERMAHAR LIMA MILIARPenulis : David Khanz(Bagian 29)Episode : Hari Terakhir Di Rumah LamaBi Inah dan Mang Karta sama-sama  membisu usai mendengarkan penuturan dari Hamizan dan Arumi, terkait rencana kepindahan mereka berdua dari rumah.“Saya sudah minta sama Pak Waluyo, agar Mamang dan Bibi tetap tinggal di sini dan melanjutkan tugas serta pekerjaan seperti biasa,” ujar Hamizan di pengujung penjelasannya. “Mengenai kami, saya dan Dik Arum, mungkin dalam waktu dekat ini akan—”“Den ….,” sebut Bi Inah menukas ucapan Hamizan. “Mengapa Aden melakukan ini? Sadarkah Aden, kalau rumah ini adalah warisan dari Tuan dan Nyonya Subagyo? Papah-Mamah Den Izan sendiri. Kami berdua, sama sekali tidak menduga, kalau ternyata Aden telah menjualnya. Buat apa, Den?” tanya perempuan tua berusia 60’an tahun tersebut, terkaget-kaget sekaligus merasa heran.Mang Karta turut menimpali. “Benar, De
Read more
Bagian (30) : Berpindah Ke Kontrakan Baru
PEREMPUAN BERMAHAR LIMA MILIARPenulis : David Khanz(Bagian 30)Episode : Berpindah Ke Kontrakan BaruHari pertama menempati rumah kontrakan, Hamizan dan Arumi bahu membahu merapikan kondisi tempat tinggal mereka yang baru. Hingga akhirnya pasangan suami-istri itu pun duduk-duduk, terkulai, kelelahan.“Capek ya, Dik?” tanya Hamizan yang tergolek di samping sang istri. Keduanya sama-sama terlentang menghadap langit-langit yang berwarna putih kecoklatan. Berbahan anyaman bambu atau bilik yang dicat menggunakan bahan sejenis kapur. Disebagian tempat, kondisinya pun sudah mulai retak-retak, bolong,  dan berjatuhan.“Capeklah. Memangnya Mas Izan tidak?” tanya balik Arumi sembari memutar kepala, memandangi suaminya dari samping. “Mas lapar?”“Adik sendiri?” Malah kini giliran Hamizan yang mengajukan pertanyaan tandingan. Arumi mengangguk malu. “Yā Allāh ….,” seru lelaki tersebut seraya bangkit dari rebahan. “Kenapa Adik tidak bila
Read more
PREV
123456
...
13
DMCA.com Protection Status