Share

Rahasia Kridapala

SETELAH agak jauh meninggalkan Kotaraja, baru Kridapala menyadari ada yang salah dengan pertemuannya barusan. Bekel kerajaan itu teringat satu kalimat Jayeng saat mereka baru bersitatap.

"Keparat! Dari mana Jayeng sialan tahu kalau aku mendapat titah dari Gusti Tumenggung untuk mencari Gusti Puteri? Jangan-jangan...."

Kridapala tidak berani meneruskan. Yang jelas kecamuk pikiran yang muncul tiba-tiba memengaruhi kendali atas kuda.

Tanpa sadar bekel kerajaan tersebut menarik tali kekang, sehingga membuat hewan tunggangannya memperlambat lari. Baru setelah beberapa saat Kridapala tersadar apa yang terjadi.

"Siapa sebetulnya Jayeng itu? Selama ini yang aku tahu dia telik sandi kerajaan yang menjadi tangan kanan Arya Agreswara. Kenapa setelah senopati sialan itu modar, Jayeng masih saja berkeliaran?" gumam Kridapala lagi.

"Satu hal lagi ..." Kridapala jadi teringat sesuatu. "Bagaimana mungkin Jayeng yang sering menjalin hubungan dengan Arya Agreswara bisa selamat dari upaya bersih-bersih
Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status