Share

17. Reuni

Meski Ema berkata sejak jauh-jauh hari−sebenarnya hanya berjarak satu minggu sebelum acara−bahwa keduanya akan datang bersama-sama ke reuni dan meminta Juda untuk tidak terlalu memikirkan soal tidak memiliki gandengan, Juda tetap saja kepikiran. Hingga keduanya meninggalkan gerbang indekos Juda dan bergabung dengan kendaraan-kendaraan di jalanan kota metropolitan yang sore itu ramai lancar, wanita itu masih saja tidak bisa tenang. Justru ia malah dilanda kepanikan yang berlipat ganda.

Ema, walaupun tidak membawa gandengan tetap bisa tenang karena statusnya jelas. Ia punya pacar−Astu, kekasih Ema adalah seorang offshore engineer yang bekerja di pengeboran minyak lepas pantai yang hanya pulang tujuh bulan sekali−yang sudah bersamanya hampir empat tahun. Jadi, sudah pasti Ema tidak akan menjadi bahan empuk untuk diperbincangkan selama acara. Sedangkan Juda, ia tidak punya pacar. Ia adalah seorang jomblo menyedihkan yang masa depan percintaannya suram. Mengingat track record-nya yang cuk
Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status