All Chapters of Cinta Sagita: Chapter 81 - Chapter 90
171 Chapters
Hadiah Untuk Cika & Risa
~Jika stres, depresi, banyak masalah, cobalah untuk rehat dengan berlibur~Hari itu, suasana di kebun depan rumah Jidan tidak seperti biasanya. Risa, Cika, Jidan, sibuk masing-masing. Mereka tidak bersendau gurau seperti kemarin. Bukan hanya itu saja, bahkan Yoga yang biasanya mampir main ke kebun itu juga tidak tampak."Kalian kok aneh? Tidak seperti biasanya?" Mama Jidan bertanya pada Sagita."Enggak kok Tante, biasa saja sebenarnya. Mungkin karena Risa dan Cika lagi mikirin persiapan wisuda mereka." Sagita mencoba menyembunyikan situasi tegang yang menimpa mereka di depan mama Jidan. Mama Jidan hanya mengangguk saja."Kemarin kenapa kamu lama sekali mengantar bunga sama Yoga?" tanya Mama Jidan lagi."Oh! Iya Tante. Yang punya rumah, pelanggan setia kita itu ngajak ngobrol dulu di rumahnya." Sagita mengangguk dengan sopan. Ia tidak merasa berbohong, toh memang ia mengobrol bersama si pemilik rumah, Delia dan pap
Read more
Liburan ke Bali untuk Risa dan Cika
~Perjalanan terbaik adalah perjalanan bersama dengan teman yang tepat~Risa dan Cika tampil cantik hari itu. Mereka berdua mengenakan kebaya lengkap dengan jilbab yang serasi dengan warna kebaya yang mereka gunakan. Mama papa mereka juga mendampingi mereka dengan penuh suka cita.Sagita sudah sedari tadi mengucapkan selamat kepada dua wanita cantik ini. Jidan dan Yoga dengan semangat kemana-mana membawa boneka beruang bewarna merah muda. Sesuai ide Jidan, mereka memberi boneka untuk Cika dan Risa.Entah berapa jepretan foto yang sudah mereka ambil. Semuanya larut dalam rasa bahagia. Mama papa Risa dan Cika bahkan mentraktir mereka untuk menikmati hidangan lezat di salah satu restoran yang ada di dekat kampus."Ini luar biasa. Thank you semuanya. Papa Mama, Kak Sagita, Kak Yoga dan Kak Jidan. Cika happy hari ini." Cika berkata sambil lompat-lompat. Dari pagi sepertinya tenaganya tidak ada habisnya. Bahkan sampai siang berganti
Read more
Obrolan Konspirasi
~Jalan pikir wanita memang terkadang membingungkan~3 hari lamanya, Bli Pan memandu Sagita, Jidan, Yoga, Risa dan Cika di Bali. Mereka semua tidak bisa lama-lama ada di pulau cantik ini, pertama, Cika dan Risa harus mengurus berkas-berkas pasca wisuda mereka. Selain itu, Yoga juga tidak bisa lama-lama mengambil cuti dari kantornya. Jadilah mereka harus berpamitan pada Bli Pandu dan kembali ke rutinitas mereka."Cepat sekali liburannya. Enggak bisa ditambah lagi Kak Jidan?" Cika mencoba untuk membujuk Jidan."Enggak bisa. Duitnya udah habis. Kalau mau ditambah, kamu harus kerja rodi selama setahun di kebun tanpa dibayar. Mau?""Kejam banget Kakak sih.""Ya jadi mau gimana lagi? Uang Kakak memang masih banyak. Tapi enggak semuanya dialokasikan buat liburan. Nanti kalau kamu udah nikah, kamu ajak aja suami kamu buat liburan ke sini. Bila perlu nikah sama Bli Pandu aja kamu Cik, biar jadi orang Bali sekalian."Yo
Read more
Van Penyok
~Orang jahat tidak akan bisa bersembunyi selamanya~Begitu keluar dari dalam mobil, Jidan dan Yoga melihat seorang pengendara sepeda motor yang sibuk mendirikan sepeda motornya yang jatuh di aspal. Bli Pandu melihat ke arah mobil vannya yang lecet. Pengendara sepeda motor itu mengenakan hel bewarna hitam yang menutupi semua bagian wajahnya kecuali matanya. Ia sibuk dengan sepeda motornya dan tidak memperhatikan Yoga dan Jidan."Wah! Hati-hati dong Pak! Lecet nih mobil saya." Bli Pandu sedikit kesal melihat kondisi mobilnya.Pengendara sepeda motor itu melihat ke arah Bli Pandu, sepeda motornya sudah tegak kembali. Lalu, ia melayangkan pandangannya ke arah Yoga da Jidan. Aneh, orang itu seperti tersentak kaget melihat Yoga dan Jidan. Jidan dan Yoga saling tatap satu sama lain."Bapak enggak kenapa-kenapa?" tanya Jidan. Pengendara sepeda motor itu malah buru-buru ingin pergi. Tentu saja hal itu tidak diizinkan oleh Bli Pandu.
Read more
Sagita Tidak Tega
~Rasa tidak tega akan tumbuh di hati orang-orang yang berhati baik. Kadang itu baik, namun kadang rasa itu tidak diperlukan~"Apa yang mau Kakak lakukan?" tanya Sagita pada Jidan. Jidan yang ingin menghubungkan seseorang menunda keinginannya itu."Tentu saja menghubungi Papanya Delia. Papanya Delia mencari Danar kemana-mana. Dan sekarang kita ketemu sama Danar. Kita harus hubungi Papanya Delia sekarang." Jidan menjawab dengan cepat."Jangan Kak!""Jangan? Apa maksud kamu Sagita?"Jidan memperhatikan wajah Sagita dengan cermat. Ada raut kecemasan di sana. Sejenak saja, Jidan sudah tahu apa yang ada dalam pikiran Sagita."Astaga! Jangan bilang kalau kamu merasa kasihan sama Danar?" Jidan bertanya sambil mengerutkan dahinya. Ia sendiri seolah tidak percaya dengan apa yang ia pertanyakan."Kasihan Mas Danar Kak. Papanya Delia pasti akan memberi pelajaran pada Mas Danar. Mas Danar udah babak belur dan k
Read more
Menyerahkan Danar
~Sahabat sejati tidak akan tega membiarkan sahabatnya celaka~Danar menatap ke arah Jidan. Tatapan mata itu sulit untuk diartikan Jidan apa maksudnya. Namun, Jidan tetap masih belum memberi air minum yang ada di tangannya."Aku beri air minum ini padamu Jidan, sebagai tanda jika aku masih kasihan padamu. Apalagi jika mengingat kita pernah menjadi teman akrab. Ini, minumlah!"Jidan menuangkan air minum itu kepada Danar. Tanpa basa-basi, Danar  meminum semua air di dalam botol. Setelahnya tampak Danar bernapas lega."Terima kasih." Danar mengucapkan kata itu dengan lemah."Apa aku boleh berbicara dengan Sagita?" tanya Danar sambil menunduk."Apa lagi yang mau kamu katakan pada Sagita, Danar? Kamu mau bilang apa? Sudah tidak ada lagi yang perlu kamu katakan pada Sagita. Urusanmu sekarang hanya tinggal pada Delia.""Delia. Kau sudah bertemu dengannya? Apa yang dikatakan Delia pada kalian? Jangan p
Read more
Maaf
~kata maaf tidak lantas menyelesaikan segalanya~Kebun milik Jidan tidak terlalu ramai sore itu. Hanya ada beberapa pelanggan yang datang. Yoga juga sudah ada di kebun itu. Ia membuka laptopnya dan mengerjakan pekerjaannya sambil meminum secangkir kopi dingin."Gimana tokeh bunga? Banyak omset hari ini?" Yoga bertanya pada Jidan."Lumayan. Cukup buat jalan-jalan ke Paris.""Gaya banget kamu." Yoga tertawa sambil matanya tetap mengarah ke laptop. Sagita sibuk memperhatikan bunga-bunga yang daunnya di makan ular. Ia sedikit geli melihat ulat-ulat itu."Ada daun-daun yang dimakan ulat. Kalau enggak segera diatasi, takutnya ulat-ulat itu tambah banyak dan makan daun yang lainnya. Tanaman kita bisa banyak yang rusak." Sagita berkata pada Jidan."Iya Kak. Banyak ulat.  Di sebelah sana juga banyak. Ulatnya uget-uget." Cika membenarkan apa yang baru saja disampikan oleh Sagita."Uget-uget gimana
Read more
Orangtua Danar yang Marah
~Tamu yang datang dengan amarah, sebaiknya lekas diusir~Delia pamit dari kebun bunga itu, Yoga bahkan dengan semangatnya membawakan Delia satu ikat bunga untuk dibawa. Ia menunggu sampai mobil Delia benar-benar beranjak pergi."Bayar itu bunga." Jidan berkata pada Yoga."Ya ampun Jidan. Bunga satu iket doang masa mau dibayar juga.""Ya bayar dong. Enggak ada istilah gratis. Bayar! Lagian kamu itu ganjen banget sih, pake acara ngasih bunga segala sama Delia. Kamu ngarep dia mau sama kamu. Jangan mimpi Yoga!"Yoga memicingkan matanya. Dia seperti tidak suka dengan perkataan Jidan barusan."Bisa enggak, kamu mendukung aku sama seperti aku mendukung kamu ke Sagita? Kamu suka sama Sagita kan Jidan? Emang cinta kamu udah diterima sama Sagita? Belum kan? Nah, aku dukung kamu enggak biar Sagita menerima kamu? Aku dukung, kan? Nah, kenapa kamu enggak balas budi ke aku sekarang? Kamu juga ngedukung aku biar aku bisa s
Read more
Tanaman Hias Untuk Kantor
~Ada banyak masalah yang larut dalam waktu~"Gila ya, enggak anak, enggak orangtuanya. Sama aja. Ngeselin." Cika masih marah-marah, padahal jelas pintu rumah sudah ditutup. Sagita menarik napas lega, ia merasa lega karena mantan mertuanya itu akhirnya sudah pulang."Amit, amit, aduh! Amit-amit pokoknya. Jangan sampai dapet mertua model gitu." Risa ikut terpancing emosi."Sabar, kalian harus sabar. Jangan gampang emosi. Gimanapun juga mereka itu orangtua. Enggak boleh kita enggak sopan sama yang tua. Wajib sopan. Tapi ya gimana lagi, daripada nanti jadi ribut besar, lebih baik mereka pulang dulu."Sagita memaksa Cika dan Risa untuk kembali ke meja makan malam. Bagi Sagita tidak ada gunanya merasa kesal terus-menerus kepada orangtuanya Danar. Namun, Sagita khawatir. Ia khawatir bahwa itu bukanlah kunjungan terakhir dari orangtua Danar. Bisa saja mereka akan datang lagi. Dan jika sampai hal itu terjadi, keributan pasti tidak akan ter
Read more
Sales Panci
~Membuka hati itu sulit bagi wanita yang pernah dikecewakan~Sagita membawa kabar baik bagi Bos Don. Kebun mereka memiliki koleksi khusus yang bisa dibawa oleh Bos Don."Kalau yang ini, Bos pasti enggak akan nolak, kan?" tanya Sagita dengan wajah cerah."Wah! Bagus ini saya suka. Di sini bisa bayar kredit kan?""Bisa." Jidan menjawab dengan cepat."Tapi tanahnya aja. Pot sama bunganya enggak saya kasih. Enak aja mau bayar cicil. Di sini jualan bunga, bukan tempat pengajuan kredit.""Aduh Jidan! Kamu jangan pelit kenapa sih. Ini biar saya langganan loh di tempat kalian."Jidan hanya diam. Baginya tidak bisa main angsur. Ada uang ada barang."Hiroshima hancur karena bom, usaha ini bisa hancur karena bon." Jidan berkata dengan tegas. Bos Don memasang wajah cemberut. Sagita hanya tersenyum saja. Baginya watak Bos Don tetap sama saja.Bos Don mengeluarkan handphonenya. Ia sep
Read more
PREV
1
...
7891011
...
18
DMCA.com Protection Status