Share

#50 Masih Ada Waktu

Cantika menatap warna baru rambutnya di cermin, cotton candy pink ombre di bagian bawah rambutnya tampak semakin menyolok. Bentuk wajahnya yang tirus dan kulitnya yang bersih membuat ia semakin menyerupai boneka Barbie berjalan.

Sejujurnya Cantika tidak suka menjadi terlalu menyolok seperti ini. Apalagi warna rambutnya yang terlalu ekstrem membuat dia harus melewati proses bleaching beberapa kali. Tapi, terpaksa dilakukannya karena mendapat bayaran lebih besar. Dia membutuhkan uang itu untuk memenuhi keperluan kuliahnya.

Terakhir waktu datang ke studio Olin, Cantika menanyakan pekerjaan baru. Tetapi Olin malah balik bertanya, berapa jumlah yang dia butuhkan.

Mana mungkin Cantika bisa berkata jujur. Wanita itu pasti tidak akan ragu mentransfer seumlah uang ke rekeningnya. Namun, Cantika tidak mau menyinggung perasaan Olin dengan mendebat dari mana uang itu berasal. Mereka semua tahu, tak semua bilangan di rekening Olin berasal dari pendapatan studionya.

Itulah alasan mengapa Cantika
Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status