Share

Bab 54 Bagan Percut...

Waktu jam istirahat, datang anak kelas tiga E, Rudi mencari diriku dan Yan Utama. Lalu dia menyampaikan surat panggilan yang ditujukan pada Enda Kiebo dan Yan Utama untuk segera menghadap Pak Beresman di kantor Wakil Kepala Sekolah. Kontan, aku dan Yan Utama jadi bingung dan bercampur penasaran.

“Ada apa lagi ini Yan?” tanyaku padanya. Pikirku, kali dia tahu sesuatu.

“Aku gak tau, Enda!” jawab Yan Utama, sama bingungnya.

“Apa lagi maunya Pak Beresman ini?” gerutuku. Aku merasa tak berbuat salah. Mengapa ada panggilan lagi untukku? Apa ini pertanda buruk bagiku lagi? Berbagai pertanyaan berseliweran di benakku.

“Sudahlah, ayo kita temui dia! Kalau kita terlambat, malah dia bisa marah-marah lagi. Bisa tambah runyam urusannya,” tukas Yan Utama, sambil menarik tanganku.

“Hei Yan, mau kemana kau?” tegur Ratna Sari cemas, sambil berusaha mencegah saat dilihatnya kami bergegas keluar kelas.

<
Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status