Tous les chapitres de : Chapitre 81 - Chapitre 90
104
81. Keputusan Terakhir
“Video itu sudah tersebar Mister, apa perlu kita hapus secara permanen untuk menghentikan penyebarannya?” Sekretaris Lin meminta persetujuan Mister Han. Ujung jari telunjuk Mister Han masih mengetuk meja. Dia tampak memikirkan sesuatu. “Bukankah kau bilang sudah tersebar? Percuma saja jika kita hapus video aslinya. Toh, salinannya sudah banyak.” Mister Han menghela nafas panjang lantas tersenyum tipis. Mungkin saja dia sedang memikirkanku pagi itu. “Bagaimana dengan Jia?” Mister Han mengangkat pandangan menatap Sekretaris Lin masih berdiri di hadapannya. “Aku belum bisa menghubunginya Mister Han, namun tadi pagi aku menghubungi Pak Andra, beliau bilang baru saja mengantar Jia ke gedung Departemen Pendidikan.” Mister Han menatap Sekretaris dalam diam. Ekspresi wajahnya masih tenang seolah sudah bisa menebak apa yang sudah kulakukan. “Departemen Pendidikan?” Dia tersenyum tipis. Sekretaris bingung. “Apakah Mister su
Read More
82. Bukan yang Terakhir
Mino, Arin dan juga Rey di kumpulkan di sebuah ruang rapat yang berada di lantai tiga gedung utama di sekolah. Mereka duduk di meja bundar. Arin dan Mino bersebelahan sementara Rey duduk bersebrangan. Seharusnya Ali juga berada di sana, tetapi dia masih merasa kurang sehat sehingga memutuskan untuk libur pada hari itu. Lagi pula, Ali tetap ingin untuk pindah sekolah meski aku sudah membujuknya hari itu, saat kami selesai membuat video. “Kau tetap akan pindah sekolah?” Ali tersenyum lirih saat mendengar pertanyaanku. “Hm. Lagi pula aku memang tak ingin terus bersekolah di sini.” Ali berkata pelan. “Toh, aku tak punya teman yang merasa ditinggalkan jika aku pindah.” “Hei! Memangnya kami ini bukan temanmu?” Arin berseru tak setuju. Dia meninju pelan lengan Ali yang duduk di sampingnya. “Ah, itu….” Ali terkekeh. “Tapi keputusanku sudah bulat. Maafkan aku dan juga terima kasih atas semua ini.” Ali sudah mengucapkan salam perpisahan.
Read More
83. Mimpi Buruk
Keringat dingin mengucur deras di pelipis, aku tersentak dengan mata terbuka lebar. Jantungku berdegup kencang. Aku terduduk, mencondongkan badan ke arah meja nakas lalu menghidupkan lampu tidur. Astaga! Baru saja aku bermimpi buruk. Otakku berputar cepat, memikirkan kejadian apa yang akan terjadi bak seorang peramal handal. Walau sebenarnya aku tak paham apapun tentang penafsiran. Dan terlebih aku tak percaya pada hal-hal seperti itu. Namun, akhir akhir ini pemikiranku berubah. Semuanya bisa saja terjadi. Apa mungkin mimpi burukku ini adalah sebuah pertanda sesuatu. Kenop pintu diputar. Langkah seorang wanita paruh baya terdengar. “Kau mimpi buruk sayang?” tanyanya sambil memasang wajah cemas. Wajah panik ibu yang tengah berlari menghampiri tempat tidur membuatku tersadar. Seolah mengatakan kalau semua ini nyata. Aku memejamkan mata sembari mengusap kepala dengan kedua tangan. Ibu mengusap punggungku dengan raut wajah paniknya yang masih terpasang.
Read More
84. Back To School
Suasana kelas terasa jauh lebih membosankan. Tak ada lagi pengumuman yang tiba-tiba mengatakan jam pertama kosong atau keributan yang terjadi di antara anak-anak. Sekolah menjadi lebih tenang. Katanya, Mino juga lebih banyak menghabiskan waktu di bangku taman sekolah. Tempat biasa kami duduk bersama dulu. Bangku kedua dari tepi lapangan. “Hei! Kau bolos kelas lagi?” Seru Arin mendapati Mino yang duduk termenung di bangku. Pandangannya kosong jauh ke depan. “Kau lihat apa?” Arin mengikuti arah pandang Mino sembari menyerahkan satu cup cola lantas duduk di sampingnya. Tangan Mino terangkat menerima minuman Arin sambil tersenyum kecut. Arin menyandarkan punggung ke sandaran sambil melipat tangan di dada. Dia memasang wajah serius. Tampak memikirkan sesuatu yang membuat Mino menoleh lantas mendungus. “Jangan mencoba untuk memikirkan sesuatu! Sungguh kau tak cocok sama sekali,” cibir Mino. “Jangan menggangguku!” balas Arin tak mau kalah. Dia
Read More
85. Tertangkap Basah
Pengumuman bandara sahut menyahut satu sama lain tiada henti. Aku menunggu koperku di bagian pengambilan bagasi. Mataku liar memandang kemana-mana. Selain memperhatikan setiap koper yang berputar, mataku juga liar memperhatikan setiap pasang mata yang menatap lamat-lamat koper mereka. Berharap tidak ada orang yang kukenal bertemu secara tak sengaja di bandara. Huh, kan tidak lucu, jika aku bertemu Sekretaris Lin di bandara. Koper warna hitam dengan aksen stiker bunga matahari di sudut koper tampak melenggang indah di mesin berputar, mendekat ke arahku. Tanganku segera bergegas meraih gagang koper dan segera menyibak tumpukan manusia yang berdiri di belakangku sedari tadi, berharap aku segera enyah dari pandangan mereka supaya bisa melihat koper mereka dengan jelas. Langkah kakiku lincah menuju pintu kedatangan. Walau sudah tengah malam, bandara seakan tak punya waktu tidur, setiap sudut dipenuhi oleh orang-orang yang sibuk dengan kegiatan mereka masing-masing.
Read More
86. Pertemuan Kedua
Tidak ada suara kecuali keheningan yang menciptakan jarak di antara kami. Aku tak lagi duduk manis seperti gadis lima tahun yang memasang wajah polos seolah tak tahu apa-apa. Tidak. Pemikiranku sudah jauh lebih matang terlebih setelah apa yang telah terjadi dan yang kuperbuat. Dan aku sadar betul akan semua itu. Mister Han berdeham memecah sunyi. Dia memperbaiki posisi duduk. Melipat kaki dan menyilangkan tangan di dada. Ya. Dia akan kembali berceramah satu detik kemudian. Mulai membual akan sekolah hebat yang sangat dicintainya itu. “Kenapa kau tidak bilang padaku kalau akan kembali, setidaknya aku bisa menyuruh Sekretaris Lin untuk menjemputnya di bandara.” Mister Han berbasa-basi yang tentunya sudah basi. “Tidak perlu, aku bisa mengurus diri sendiri. Lagi pula, sudah pasti aku tidak akan berada di sini jika kau tahu aku akan pulang,” jawabku enggan menatap wajahnya. Aku asik menatap ponsel yang tersemat di tangan kanan. Mister Han te
Read More
87. Persiapan Tempur
“Kau menyebut dirimu teman?” ucap Mino berlagak menghakimi walau tak bermaksud seperti itu. Namun, apalah dayaku yang hanya bisa duduk tertunduk tak membantah. Sementara Mino berjalan mondar-mandir di hadapanku. Dia langsung menarik tanganku keluar kelas sedetik setelah aku menampakkan diri di depan kelas. Tak peduli Mister Han, Bu Hani ataupun seisi kelas yang memusatkan perhatiannya pada kami. Dia terus menarik tanganku hingga tiba di bangku taman. “Jia.” Mino memanggil namaku dengan lembut hingga berhasil membuatku mengangkat kepala. Menatapnya yang kini sudah duduk di sampingku, tak lagi mondar-mandir. “Apa kau kembali karena panggilanku waktu itu?” tanyanya lagi dengan suara lembut dan nada suara ramah. Entahlah. Aku merasa Mino yang kini tengah mananti jawabanku kini berbeda dengan Mino yang kukenal tiga bulan yang lalu. “Hm?” Aku mengalihkan pandangan. Memang betul aku kembali karena panggilan tak jelas darinya waktu itu yang tiba
Read More
88. Kalah Telak
Aku membuka pintu dengan kasar hingga terhempas mengenai dinding. Langkahku bergegas masuk sembari mengedarkan pandangan ke arah tengah ruangan. Disana sudah ada Mino dan Arin dengan kedua pasang matanya yang tertuju padaku. Satu detik kemudian, mataku beralih menatap Mister Han yang duduk manis di sofa tengah. Dia tersenyum ramah untuk menyambut kedatanganku yang tak bisa dibilang ramah. “Jia,” desis Mino pelan sambil berdiri. Aku mengabaikan Mino. “Kenapa kau memanggil kami ke sini?” tanyaku tanpa basa-basi sambil berjalan mendekat. Aku duduk di sofa bagian kiri Mister Han, bersebrangan dengan Mino dan Arin yang duduk bersebelahan. Aku bergantian menatap Mino dan Arin yang duduk tertunduk di hadapanku. Aku merasa ada yang tidak beres dan mulai gelisah. “Tenangkan dulu dirimu, tidakkah kau berfikir terlalu sempit untuk pagi yang cerah ini?” balas Mister Han sambil menyesap kopinya yang masih berasap. Dia seperti bisa membaca setiap gera
Read More
89. ALIBI
“Sekarang bukan waktunya untuk itu, kita tidak punya banyak waktu,” kataku tegas dengan suara dalam. Kakiku masih saja bergoyang, tidak bisa diam. Sudah hampir tiga puluh menit aku duduk dengan posisi kaki bersilang menjuntai di bangku halte tak jauh dari sekolah. Entah sudah berapa kali lampu berganti warna sedari tadi. Mobil dan manusia bergantian untuk menyebrang, berlalu-lalang. “Sampai kapan kita akan duduk di sini?” Arin mulai mengeluh. Mereka masih saja menemaniku hingga ke halte. “Sampai kita melihat mobil Sekretaris Lin keluar,” balasku lagi. Pandanganku tak teralihkan sedikitpun dari gerbang sekolah berjalan sepuluh meter di seberang jalan. “Kau mau apa jika mobilnya keluar? Membuntutinya?” Arin mengerang tidak percaya sambil menghempaskan badannya ke bangku. “Kita mau membuntutinya pakai apa? Kita gak ada mobil.” “Siapa bilang kita akan membuntutinya?” Sudut bibirku terangkat. Baru saja sebuah rencana tercetus di benakku. Kali
Read More
90. GLORY
Suara langkah kaki berjalan mendekat. Wajah Arin sudah berubah pucat pasi seiring suara langkah kaki yang semakin mendekat. Keringat dinginnya mulai mengalir memenuhi dahi dan pelipis. “Hei! Apa yang harus kita lakukan sekarang?” bibir Arin bertanya tanpa bersuara. Wajahnya terlihat sangat panik. Namun berbeda denganku yang masih memasang wajah datar. Toh ini bukan kali pertama aku melakukan hal-hal seperti ini. Tapi bukan berarti pula aku sering melakukan hal ini. “Ayo kesini,” bisikku pelan. Tepat saat itu suara langkah kaki di luar sana berhenti. Tak lagi terdengar sehingga membuat langkah kakiku ikut terhenti. Sontak mataku dan Arin bertemu di tengah ruangan gelap, samar-samar dengan pencahayaan sangat kurang. Remang-remang. “Jia! Hei! Arin!” Hei, itu suara Mino. Aku langsung bangkit dari posisi sebelumnya yang bersembunyi di bawah salah satu meja guru. BUK!! Sial. Kepalaku terbentur meja yang membuatku mengaduh kesakitan
Read More
Dernier
1
...
67891011
DMCA.com Protection Status