Share

Bab 7: Rutinitas Ibu Muda

"Tari, kamu lihat celana jeans hitamku?" teriak Argan dari dalam kamar.

Mentari yang berada di dapur buru-buru masuk ke kamarnya dan Argan. Ia langsung menuju Feliz yang berada di ayunan dan memeriksanya. Feliz bergerak-gerak, namun segera tidur kembali. Mentari mengayunkan Feliz perlahan.

"Kamu dengar, ga?" tanya Argan lagi menatap Mentari dengan alis berkerut.

"Yang kamu pakai ke kampus 3 hari lalu?" tanya Mentari.

"Ga tahu berapa hari yang lalu. Seingatku dipakai pas hujan."

"Iya, benar 3 hari yang lalu pas hujan deras," terang Mentari masih mengayunkan Feliz.

"Iya, iya, itu. Mana celananya?"

"Bukannya kamu bawa ke laundry karena kotor terkena cipratan lumpur?" Mentari berusaha memelankan suaranya, namun Argan tidak bisa mengontrol intonasinya.

"Kok di laundry sih?" sergah Argan.

Mentari melirik Feliz dalam gendongan, masih tertidur.

"Kamu belum ambil?" Mentari kembali bertanya dengan suara pelan, berharap Argan juga akan memelankan suaranya. Tapi, tidak.

"Kenapa kamu ga
Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status