Share

Bab 12: Pertengkaran

Gempita menyambut kedatangan Mentari di kampus dengan rentetan pertanyaan. "Tari, kamu sudah baikan? Kamu sakit apa?"

"Bagaimana kamu tahu?"

"Argan memberitahuku kemarin." Gempita menarik tangan Mentari untuk duduk di bangku depan taman.

"Kemarin aku mencarimu, tapi kata anak-anak bilang kamu ga masuk. Kupikir kamu mungkin sibuk menjaga Feliz. Aku kirim Whatsapp, tapi ga kamu balas."

Mendengar itu, Mentari segera mengeluarkan ponselnya dari tas selempangnya. Tampak layar ponselnya dipenuhi berbagai notifikasi yang belum dibaca.

Gempita yang ikut melihat, menimpali, "Waduh, waduh, Nyonya Argan ini sibuk sekali sampai-sampai tidak pernah memeriksa ponselnya."

Gempita memberondongnya dengan berbagai komentar dan pernyataan yang membuat Mentari tersenyum mendengarnya. Pantas saja dia dan Argan bersaudara, ada DNA yang sama mengalir dalam darah keduanya, DNA cerewet.

Tertawa, Mentari membalas ucapan-ucapan Gempita, "Makanya, kamu juga buruan nikah, biar tahu rasanya menjadi seorang ibu mud
Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status