Share

Rencana Pengujian Total

“Kamu ingin Anbar berperang dengan Ardasyr?” sahut salah seorang penolak ide pengujian langsung itu.

“Kita bisa bersiap untuk itu. Demi Anbar dan demi Ketua Agung!” balas salah seorang yang pro pengujian langsung itu antusias.

Kemudian, salah satu dari mereka meminta semua yang dalam aula itu untuk tenang.

Ghassan berdehem.

“Tolong jangan gegabah! Dibawah ketua Agung Yarim, Ardasyr bisa menjadi lawan yang sulit untuk dikalahkan,” tegur Ghassan penuh penekanan.

“Ghassan, haruskan kita menunggu hingga Penjaga Agung lumpuh dan Anbar huru-hara? Tak ada salahnya kita menguji langsung penduduk Shrim untuk mencari Darah Malaikat. Perintahkan saja! Tim khusus akan menjaga Anbar dari Ardasyr,” sahut Mazdak tegas.

Hampir separo dari isi aula ruang pertemuan yang sepikiran dengan Mazdak bersahut-sahutan mendukung laki-laki tinggi besar dengan rambut sebahu itu.

“Daffar,” ujar Ghassan tegas.

Laki-laki tua dengan mata menyala itu menunggu pendapat Daffar.

Daffar mengembuskan napas panjang dan dala
Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status