All Chapters of Kaisar Dewa Ling : Chapter 111 - Chapter 120
300 Chapters
Menyebalkan Sekali!
Tian Lin bahkan menggunakan niat membunuh yang berasal dari kekuatan Sang Naga Bayangan yang saat ini sudah bisa sedikit di kendalikannya. Dia benar-benar tidak senang dengan para orang tua ini yang mentang-mentang kekuatannya berada di atasnya kalau bertindak semena-mena dengan melakukan suatu hal sesuka hati. Akan tetapi sepertinya Patriark Lin Kai dan para Tetuanya sama sekali tidak terbebani sama sekali."Ah! Tenanglah, anak muda! Sepertinya ini hanya kesalahpahaman belaka. Kami datang ke sini memang atas perintah leluhur yang mengatakan untuk putar sesama dengan seseorang yang berhasil menggunakan fenomena alam yang begitu menggemparkan di Benua Hitam ini. Akan tetapi tindakan Tetua Keempat sebelumnya hanya karena ingin membuktikan seberapa kuat kau saja dan ternyata kami semua benar-benar dibuat terkejut khususnya dengan teknik dan pemahaman berpedang milikmu yang sangat luar biasa. Jujur saja, baru kali ini sepanjang hidupku terdapat seorang kultivator Ranah Dewa Tahap Awal yan
Read more
Pengaruh Klan Lin
Beberapa hari kembali berlalu, namun Tian Lin masih belum menemukan sebuah desa kecil atau sebuah kota untuk digunakannya mencari informasi atau beristirahat. Dia hanya berhenti terbang saat matahari mulai terbenam dan menjadikan langit sebagai atap untuknya tidur.Dari sini, Tian Lin baru sadar jika Desa Mahoni adalah desa yang terisolasi dari dunia luar dan sangat jauh dari para kultivator, karena menurut pendapatnya dengan kekuatan serta kecepatan terbangnya, seharusnya jaraknya sudahlah sangat jauh sekali. Lalu kehadiran orang-orang dari Klan Lin juga merupakan kejanggalan tersendiri. Dia yakin Patriark Lin Kai dan keempat Tetuanya menggunakan harta khusus seperti sebuah portal teleportasi untuk menuju tempatnya berada saat itu.Berpikir tentang Desa Mahoni, hati Tian Lin kembali sakit dan berdarah. Adegan pemandangan bekas pembantaian dan kesewenangan para oknum tidak bertanggung jawab dari Sekte Pedang Malam benar-benar membuatnya sangat geram."Huuffthh.."Beberapa kali Tian Lin
Read more
Kota Malong
Setelah kepergian dari pemuda berjubah hitam dan bertopeng separuh wajah atau Tian Lin, para prajurit penjaga pintu gerbang Kota Malong akhirnya dapat bernapas dengan lega. Wajah tegang mereka saat ini benar-benar telah luntur seketika dan air mukanya juga telah kembali atau tidak lagi pucat pasi. Ketakutan mereka akan reputasi Klan Lin sungguh di luar nalar sehingga membuat beberapa orang yang mengantri di belakang pemuda sebelumnya keheranan."Tuan penjaga! Apakah yang terjadi? Siapa pemuda itu dan mengapa kalian seperti orang yang sangat ketakutan sekali?" Tanya seorang pria tua yang tampaknya adalah seorang pedagang karena di belakangnya terdapat sebuah karangan kecil berisi dagangan. Dia terlalu penasaran dengan raut muka para prajurit yang begitu tegang saat berhadapan dengan pemuda bertopeng separuh wajah sebelumnya."Ah! Lupakan saja, pak tua! Jangan pernah bahas lagi atau kamu dan semua keluargamu dan benar akan menghilang dari peta Benua Hitam ini!" Jawab salah satu prajurit
Read more
Di Dalam Dunia Jiwa
Semua orang tahu bahwa setiap kultivator shandian itu sangatlah kuat dan mampu melawan satu tahapan diatasnya. Tapi Tian Lin, hahya mengandalkan elemen angin dan teknik pedangnya, dqpat mengalahkan satu tingkatan penuh dalam kultivasi seseorang bahkan jika itu adalah seorang shandian. Bisa dibayangkan jika Tian Lin mengerahkan semua kekuatannya khusunya penggunaan elemen petir tanpa warna atau petir abadi serta elemen unik bayangan miliknya, maka tidak diketahui lagi sampai batas mana dirinya akan mampu melawan. Mungkin satu-satunya hal yang menjadi pembatasnya adalah terkurasnya energi Qi miliknya ketika digunakan untuk bertarung.Tian Lin menyelesaikan acara makan-makannya dan beranjak dari tempatnya untuk melakukan pembayaran makan sekaligus sewa kamar. Dia berjalan santai menuju meja kasir dan berkata, "Aku ingin bayar sekaligus menginap di ruangan VVIP hingga acara turnamen Kota Malong di adakan. Jadi berapa yang harus aku bayarkan?"Ya, Tentu saja Tian Lin akan mengikuti acara t
Read more
Membuat Ramuan Ajaib
Yin-Yin tidak percaya dengan apa yang telinganya dengar. Dia lalu menatap Tuan Mudanya dengan tatapan penuh pertanyaan."Tidak perlu menatapku seperti itu, Yin-Yin! Aku memang tidak bercanda sama sekali. Aku akan membuat kamu sebuah ramuan atau pil yang terbuat dari ekstrak Bunga Anggrek Langit yang memiliki manfaat mengubah seluruh aliran energi Qi Kaisar menjadi Qi Dewa!" Kata Tian Lin dengan santainya.Akhirnya Yin-Yin merasa yakin jika sebelumnya yang didengarkan oleh telinganya sama sekali bukanlah kesalahan. Dia tidak menyangka bahwa tanaman herbal Bunga Anggrek Langit yang dimintai oleh sang Tuan Muda untuk dirinya budidayakan ternyata memiliki manfaat yang sangat ajaib."Apakah itu mungkin, Tuan Muda?" Tanya Yin-Yin yang masih sedikit ragu karena dia mengetahui dengan betul Bagaimana susah serta lamanya mengubah aliran energi Qi di dalam tubuh menjadi energi Qi Dewa sebagai syarat mutlak menerobos kultivasi Ranah Dewa."Hoo..? Sejak kapan kau mulai meragukanku, Yin-Yin? Aku ti
Read more
Terbukti Manjur
Seluruh tubuh Yin-Yin bergetar dengan sangat hebat ketika Tian Lin menyerukan suara tersebut dan menyodorkan satu botol kecil ramuan ajaib yang baru saja berhasil dibuat. Dia sungguh tidak percaya jika sebentar lagi dirinya akan menerobos menjadi seorang Dewi. Dirinya sungguh sangat bersyukur kepada Sang Maha Dewa karena telah dipertemukan dengan sesosok agung seperti Tuan Mudanya. Dia yakin jika tidak bertemu dengan pemuda di hadapannya, maka sudah dipastikan kehidupannya akan lah sangat buruk sekali karena dirinya hanya berasal dari kasta terendah dari Kekaisaran Tian di Benua Barat, Alam Menengah.Tubuh Yin-Yin sepenuhnya membeku dan air mata penuh kebahagiaan mengalir tanpa terasa dari kelopak matanya."Yin-Yin..? Mengapa kamu malah menangis? Ayo segera serap ramuan ajaib dan jadilah seorang Dewi seperti yang kamu inginkan!" Kata Tian Lin dengan tersenyum dan mengaburkan lamunan Yin-Yin seketika itu juga."Tuan Muda!" Teriak gadis itu sembari menerjang Tian Lin dan memeluknya deng
Read more
Turnamen Kota Malong
Swoosshhh...Seminggu telah berlalu dan kini di salah satu kamar VVIP Penginapan Melati Indah sebuah pusaran angin berwarna putih keemasan tampak muncul secara tiba-tiba lalu dari dalam muncullah sesosok pemuda berpakaian serba hitam yang mengenakan topeng separuh wajah. Dia tidak lain adalah Tian Lin yang baru saja keluar dari dalam dunia jiwa.Karena perbedaan waktu yang cukup signifikan atau lebih tepatnya 3 kali lebih cepat daripada di dunia luar, Tian Lin setidaknya telah berada di dalam dunia jiwa selama 21 hari. Di waktu itu pula dia menggunakannya untuk melihat-lihat sesuatu yang tampak berbeda pada dunia.Sebelumnya dia dapat melihat bahwa dunia jiwa miliknya telah benar-benar berubah drastis setelah menerobos ke Ranah Dewa Tahap Awal dan lanjut ke Tahap Menengah. Bisa dikatakan saat ini ukuran dunia jiwa miliknya telah sangat besar bahkan menyamai sebuah semesta kecil yang memiliki berbagai macam kehidupan seperti binatang buas atau lain-lain kecuali manusia serta tumbuh-tum
Read more
Turnamen Kota Malong 2: Mengejutkan!
'Aku tidak yakin batu bakat ini dapat menahan tekanan energi yang keluar dari dalam tubuhku. Meskipun hanya secuil saja, tapi kekuatan dari jiwa Naga Bayangan yang merupakan pemilik bakat tertinggi di alam semesta tidak mungkin bisa dipandang sebelah mata. Ya.. Aku harus mengaturnya seminimal mungkin sehingga setidaknya aku dapat mengeluarkan warna hijau atau biru hanya untuk lulus pengetesan pertama.' Tian Lin membatin saat hendak meletakkan tangannya di atas batu pengetesan bakat."Ha! Lihatlah! Pemuda aneh yang menggunakan atribut topeng super wajah itu sudah memulai gilirannya. Mari kita lihat apakah dia juga pemilik bakat misterius seperti halnya penampilannya atau malah justru memiliki bakat sampah!" Salah satu dari kerumunan orang yang sejak awal sudah merasa janggal atau tidak senang dengan penampilan tianlin yang menurutnya sok misterius karena menggunakan topeng separuh wajah berbicara dengan suara yang lantang."Kamu benar! Mungkin pemuda itu hanya gaya-gayaan saja. Ayo kit
Read more
Turnamen Kota Malong 3
Setelah kejadian menggemparkan yang tidak lain adalah kemunculan sosok pemuda misterius yang memakai atribut topeng separuh wajah dan pakaian serba hitam yang memiliki bakat mengguncang surga itu mereda, acara demi acara akhirnya kembali menjadi kondusif. Tidak ada satu pun keributan atau kericuhan yang terjadi seperti sebelumnya karena memang tidak ada lagi hal yang menghebohkan.Para peserta turnamen telah ditempatkan di tempat duduk khusus. Sekitar 750-an generasi muda entah itu laki-laki atau perempuan yang diterima dan akan mengikuti babak seleksi. Terdapat sekitar 70 muda-mudi yang memiliki kultivasi Ranah Raja dengan pembagian 55 Ranah Raja Tahap Awal, 11 Ranah Raja Tahap Menengah dan 4 orang di Tahap Akhir termasuk Ja Bu yang saat ini sedang berbincang-bincang dengan Tian Lin.Ya, semenjak diketahui sebagai pemilik bakat mengguncang surga dan diteriakkan sebagai murid langsung Sekte Pedang Malam dengan tanpa syarat, tidak ada lagi satu orang pun yang meremehkan merendahkannya.
Read more
Turnamen Kota Malong 4
Swosh! Swosh! Swosh!Para generasi muda Kota Malong sangat bersemangat memasuki arena dengan cara mereka masing-masing. Ada yang melompat tinggi-tinggi, bersalto lalu berputar-putar di udara, terbang santai lalu mendarat dengan anggun dan melesat dengan kecepatan tinggi. Intinya, mereka ingin memperlihatkan penampilan terbaik di mata semua orang sekaligus menunjukkan bahwa mereka adalah para muda-mudi Kota Malong paling mengesankan.Dan benar saja, para penonton langsung bersorak-sorai saat melihat penampilan dari beberapa pemuda atau pemudi yang mereka jagokan serta memasang taruhan atas nama mereka."Whoaa.. Kalian semua lihat cara Tuan Muda Jong memasuki arena! Itu adalah cara yang paling mengesankan!" Teriak salah satu diantara para penonton yang menjagokan seorang generasi muda jenius Kota Malong."Cih! Kelihatan sekali dia itu sangat berlebihan! Hanya memasuki arena saja sampai harus bersalto-salto serta berputar-putar di udara segala! Pamernya sangat melampaui batas dan justru
Read more
PREV
1
...
1011121314
...
30
DMCA.com Protection Status